Barabai, BARITOPOST.CO.ID – Dalam rangka menjaga ketersediaan dan kelancaran pasokan pangan pokok menghadapi Idul Adha 1444 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) gelar sidak di Pasar Keramat Barabai dipimpin langsung Bupati HST, H Aulia Oktafiandi, Kamis (22/6/2023).
Barang pangan pokok yang menjadi sasaran sidak pasar, diantaranya harga sembako, beras, telur, minyak goreng, daging, ikan. Hasilnya didapati harga kebutuhan pokok secara umum masih terpantau normal dan ketersediaan barang masih aman.
Disela-sela perjalanan monitoring di pasar dalam rangka menghadapi Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah, Bupati Aulia memerintahkan kepada Dinas Perdagangan Kabupaten HST dan Perum Bulog serta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait untuk menyelenggarakannya kegiatan pasar murah di titik lokasi dan jadwal waktu tertentu.
Baca Juga: Komisi III DPRD Balangan Pertanyakan Anggaran Penyertaan Modal Rp20 Miliar ke Perseroda PT ADCL
Selanjutnya kepada Dinas Pertanian di HST, untuk melaksanakan pengawasan kesehatan hewan korban untuk memastikan hewan terhindar dan terbebas dari penyakit yang berbahaya atau menular, sehingga aman dan layak untuk dikonsumsi masyarakat di Kabupaten HST dengan jumlah istimasi 711 ekor terdiri dari Sapi, Kerbau dan Kambing atau Domba.
Dalam sidak tersebut bupati juga memerintahkan kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten HST direkomendasikan untuk menyerap dan menyalurkan cadangan pangan pemerintah daerah (Beras CPPD) dengan Perum Bulog Barabai dalam rangka pengendalian inflasi pangan beras di Kabupaten HST.
“Kita memantau kondisi pasar hari ini dan sejauh ini harga bahan pokok masih aman, harga stabil adapun yang mengalami kenaikan tapi masih bisa kita toleransi. Kita akan terus memantau, apalagi menjelang Hari Raya Idhul Adha kebutuhan masyarakat akan ada kenaikan,” ujar Aulia.
Sasaran sidak bupati menuju ke pedagang di Pasar Keramat Barabai Kemudian menuju ke Gudang Sedulur yang berada di jalan lingkar Walangsi, untuk mengetahui ketersediaan dan kelancaran pasokan pangan pokok
diantaranya beras, minyak goreng dan bahan pangan pokok lainnya.
Ikut dalam sidak pasar, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Plt Kepala Dinas Perdagangan, Kabag Ekonomi Setda HST, unsur Polres HST, Bulog dan instansi terkait lainnya.
Penulis : Yufanata/magang
Editor : Sophan Sopiandi
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya