Milad Ke-61, Karang Taruna Provinsi Kalsel Fokus Bantu Sosial Masyarakat

Banjarmasin, BARITO – Momentum hari lahirnya ke-61 Karang Taruna. Karang Taruna Provinsi Kalsel gelar serangkaian kegiatan yang difokuskan untuk membantu masyarakat ditengah pandemi.

Dikuatkan Dengan tema ‘Konsisten berkarya untuk bangsa’. Menurut Ketua Karang Taruna Provinsi Kalsel, Irwansyah, bakti sosial dan menjadi agen perubahan di masyarakat merupakan tujuan Karang Taruna.

Karang Taruna sejak dulu hingga sekarang tetap konsisten yakni menjadi andil dalam memajukan lingkungan masyarakat dan membantu program pemerintah.

“Moment hari lahirnya ke-61 Karang Taruna kami gelar beberapa kegiatan sosial masyarakat seperti membagikan sembako, masker, aksi bedah rumah tak layak huni, bantuan ekonomi produktif, juga bantuan perbaikan aula untuk masyarkat,” katanya usai ceremonial hari jadi Karang Taruna di Aula SKKT Kota Banjarmasin, Minggu (26/9).

Karang Taruna Provinsi Kalsel hingga sekarang juga terus komitmen dan tak lelah memberikan kontribusi ke masyarakat melalui program-programnya.

Momentum ini juga, terus digelorakan semangat jiwa karang taruna yang nantinya para pemuda karang taruna menjadi agen perubahan untuk masyarakat.

“Saya harapkan Karang taruna selalu berkarya dan karang taruna selalu dekat di hati masyatakat. Dengan mewujudkan itu semua, ia bersama jajarannya akan memetoring Karang Taruna di 13 Kabupaten dan Kota di Provinsi Kalsel,” katanya.

Sembari merayatkan hari jadi, Karang Taruna Pemprov Kalsel juga menyerahkan bantuan kepada Karang Taruna Ksatria Pemuda, Kelurahan Pemurus Dalam senilai Rp 10 juta. Itu diberikan sebagai bantuan pendorong berkegiatan ekonomi produktif dilingkungan masyarakat.

Kegiatan selanjutnya, untuk mengenang para Tokoh Karang Taruna yang telah mendahului yakni dengan menziarahi ke makam almarhum Abdul Basid, Anwarbeck dan Yuherli.

Tiga nama tokoh tersebut dulunya dikenang sebagai loyalis Karang Taruna yang pengabdian dan jasanya sangat besar.

Penulis: Hamdani

Related posts

Logo dan Maskot HPN 2025 Resmi Diluncurkan

Ketua PWI Pusat Apresiasi Program Wartawan Menanam Dukung Ketahanan Pangan

KPU Tetapkan Paslon Yamin-Ananda Jadi Wali dan Wawali Kota Banjarmasin