Mobil Grand Max Adu Kuat dengan Motor Suzuki Nex Simpang Pengaron, Pengendara Motor Tewas

by admin
0 comments 1 minutes read

LAKA MAUT-M Kayun pengendara motor Suzuki Nex tewas di TKP Batu Balian Kecamatan Simpang Pengaron dan jenazahnya dibawa ke Puskesmas setempat saat didata Kanit Laka Polres Banjar, Selasa (30/7/2019) diniharib sekitar pukul 03 .00 Wita. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITO – Pengendara sepeda motor Suzuki Nex DA 6107 BDO bertabrakan dengan Mobil Daihatsu Grand Max DA 8215 BO, Selasa (30/7/2019) dinihari sekitar pukul 03 .00 Wita. Akibatnya pengendara motor yang dipacu M Kayun (19) tewas di tempat kejadian.

Kecelakaan maut itu terjadi di Jalan A Yani Km 75 Desa Batu Balian Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Banjar.
Akibatnya pengendara sepeda motor warga Desa Paku RT 02 Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Banjar mengalami luka pada tangan kanan patah, kaki kanan patah, luka pada wajah penuh darah meninggal dunia di tempat kejadian.

Selanjutnya kemudian di bawa ke Puskesmas Sungkai. Tewasnya korban bermula ia melintas dari arah Hulu Sungai menuju arah Martapura. Lalu saat di TKP melayang ke kanan menabrak Mobil Daihatsu Grand Max DA 8215 BO di kemudikan Budi Prasetyo dari arah berlawanan.

Kasat Lantas Polresta AKP Indra melalui Kanit Laka Ipda Marzuki mengatakan, pihak sudah menangani kasus laka tersebut. “Betul mas korban laka maut tewas di TKP, kini sedangkan ditangani perkaranya,”singkatnya.

Arsuma

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar