Momentum Hari Lansia, Banjarmasin Catat 20 Ribu Lansia Perlu Perhatian

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read
Para lansia diundang dalam ceremony Hari Lansia Nasional di Banjarmasin, Kamis (20/6/2024).

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional ke-28 di Banjarmasin digelar sederhana dengan menghadirkan puluhan perwakilan lansia yang mendapat perhatian Pemerintah Kota Banjarmasin di Lobby Lounge HBI, Kota Banjarmasin, Kamis (20/06).

Acara yang dibuka langsung oleh Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina itu dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kota Banjarmasin Siti Wasilah, Kepala Dinas Sosial Kota Banjarmasin Dolly Syahbana, serta sejumlah pimpinan SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Banjarmasin.

Dalam laporannya, Dolly menyampaikan bahwa acara tahun ini diselenggarakan dengan sederhana melalui forum grup diskusi (FGD).

Jumlah lansia di Kota Banjarmasin hampir mencapai 200.000 lebih, dan yang terdaftar di DTKS yang harus mendapat perhatian pemerintah kota sebanyak 20 Ribu jiwa lebih.

Ia juga menyampaikan berbagai program yang telah dilaksanakan oleh Dinas Sosial Kota Banjarmasin. “Alhamdulillah, banyak lansia yang sekarang berumur panjang, sehat, dan tangguh. Kami baru bisa memberikan makanan siap saji sebanyak 56 orang, dan masih banyak yang perlu ditangani bersama-sama. Selain itu, kami juga memberikan pelayanan BPJS PBI yang bersumber dari APBD Kota Banjarmasin kepada 29 ribu lebih jiwa lansia,” tambahnya.

Baca Juga: Pokja Wartawan Indrapura Studi Komparasi ke Rumah Banjar, Saling Sharing Untuk Pengayaan Informasi

Kemudian, Ibnu Sina menekankan pentingnya perawatan dan kesejahteraan lansia sesuai dengan tema tahun ini, “Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat”. “Harapan hidup di Kalimantan Selatan dan khususnya di Kota Banjarmasin terus meningkat. Lima tahun lalu, harapan hidup kita sekitar 63 tahun, sekarang sudah meningkat menjadi 74 tahun,” ujar Ibnu Sina.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu meningkatkan kesejahteraan lansia di Banjarmasin. “Terima kasih banyak kepada semua pihak yang sudah membantu agar tidak ada lansia yang terlantar di Kota Banjarmasin. Pemerintah Kota telah menyiapkan fasilitas tempat singgah bagi lansia yang membutuhkan,” kata Wali Kota.

Lanjut, Ia juga menyoroti beberapa layanan yang telah diberikan kepada lansia, termasuk layanan rumah singgah, BPJS bagi lansia kurang mampu, dan Tim Reaksi Cepat (TRC) yang telah menangani 30 kasus lansia terlantar per satu Juni. “Semoga semua program ini dapat meningkatkan kualitas hidup para lansia di Banjarmasin,” tambahnya.

Kemudian, Ibnu Sina juga memberikan beberapa nasihat kesehatan kepada lansia agar tetap sehat dan bugar. “Kurangi garam, gula, gorengan, dan gaya hidup yang tidak sehat. Olahraga yang paling sederhana seperti jalan kaki di Siring Menara bisa menjadi pilihan,” tutupnya.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment