Banjarmasin, BARITO – NAAS menimpa Mulyanto (38) pengendara Honda Beat Street warna Silver No DA 6540 MBC Warga Jalan Belitung Darat (Belda) Gang Mas Urai RT 25 Kelurahan Kuin Cerucuk Banjarmasin Barat itu mengalami kecelakaan di oprit tanjakan Flyover Jalan A Yani Km 3,8 Banjarmasin yang membuatnya tewas di tempat, Rabu (24/8/2022) malam pukul 23.30 Wita. Korban tewas diduga oleng karena memacu ranmor sangat kencang, di jembatan Flyover yang tidak lurus atau agak belok ke kiri.
Motor pun menghantam pembatas trotoar jalan yang sebabkan korban tewas di lokasi kejadian.
Diduga karyawan PT Surya Satria Corporstion (SST) itu tewas karena kepala terbentur aspal saat melaju menuju arah luar kota.
Sementara Aldi, rekan yang diboncengnya selamat usai laka maut tersebut, hanya mengalami luka robek bagian lutut sebelah kiri, luka lecet dan lengan kanan dan punggung telapak kaki sebelah kiri.
Kemudian setelah diketahui pihak relawan ada laka, lalu dilaporkan ke Petugas laka lantas Polresta yang sigap datang yang segera olah TKP dan korban dibawa ke kamar mayat RSUD Ulin.
Menurut teman korban bernama Aldy Dwi Yulianto (23), mereka baru keluar malam pukul 21.00 dan sempat pesta minuman keras (miras) beralkohol. Namun bukannya mau pulang jelang tengah malam itu. Tapi diajak korban yang masih bujangan itu keliling jalan-jalan.
Baca Juga:
https://www.baritopost.co.id/warga-sungai-miai-minta-pelayanan-pt-am-ditingkatkan/
https://www.baritopost.co.id/residivis-judi-online-warga-akt-kembali-masuk-sel/
“Saya sudah tawarkan agar saya saja yang mengendari motor, tapi korban menolak. Saat naik Flyover, dia memacu motor sangat kencang hingga terjadi laka. Saya sendiri korban selamat usai terjatuh dari motor itu,”beber Aldi didamping ayahnya Roswanto (38).
Roswanto menambahkan, korban merupakan senior kerja dengan anaknya. Termasuk dirinya sama ayah korban sama-sama kerja di PT SSC. “Mereka sempat pamit malam itu jaan-jalan, setelah Aldi potong rambut di daerah Rawasari,”bebernya.
Kasat Lantas Polresta Banjarmasin Kompol M Noor Chaidir mengatakan, diduga korban laka maut itu oleng karena mabuk. Sedangkan untuk SIM tidak ada, meski menggunakan helm tidak kontrol saat tanjakan di Flyover dan jalan aman atau tidak ada hujan saat itu,”terangnya.
“Jadi korban kehilangan konsentrasi dan oleng kearah kiri sehingga menabrak pembatas jalan Fly Over. Lalu terjatuh dan bagian kepala terbentur ke aspal sehingga mengakibatkan korban tewas di tempat kejadian,”beber Kompol Chaidir.
Rekan korban Aldy warga Jalan Sungai Kambat Kelurahan Sungai Kambat Kecamatan Cerbon Kabupaten Barito Kuala dibawa ke RS Bhayangkara dan kini masih istirahat di unit Laka. Sedangkan barang bukti diamankan ke Mapolresta Banjarmasin untuk proses lebih lanjut.
Penulis: Arsuma
Editor: Mercurius
3 comments