Marabahan, BARITO – Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo melakukan panen raya di Handil Mesjid, Desa Anjir Pasar Lama, Kecamatan Anjir Pasar, Barito Kuala (Batola), Senin (31/08/2020).
Untuk mencapai lokasi, Mentan bersama Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), Sahbirin Noor dengan mengendarai sendiri trail.
Kehadiran Gubernur disambut Bupati Batola Hj Noormiliyani AS dan para anggota forkopimda serta dinas/instansi terkait dari Provinsi Kalsel maupun Kabupaten Batola.
Panen raya yang dilakukan di lokasi optimasi lahan milik Gapoktan Harapan Maju ini Mentan Syahrul Yasin Limpo bersama Gubernur didampingi Bupati Hj Noormiliyani, para anggota forkopimda, dan dinas terkait dengan menggunakan 2 buah Combine Harvester.
Selain panen raya, kehadiran Mentan juga dirangkai sejumlah penyerahan bantuan baik kepada Pemprov Kalsel, Kabupaten Batola, maupun kabupaten lainnya di Kalsel. Sementara khusus terhadap Gapoktan Harapan Maju Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor memberikan 1 unit Traktor roda 4 ditambah bantuan 1 Unit handtraktor dari Bupati Batola.
Acara juga dirangkai penandatanganan deklarasi dukungan bersama pemanfaatan kawasan pertanian di Kabupaten Barito Kuala melalui Optimalisasi Lahan Produksi Padi Dalam Pengembangan Food Estate Berbasis Korporasi Petani Dalam Rangka Peningkatan Produktivitas Rantai Pasok dan Ketahanan Pangan.
Deklarasi yang dilaksanakan di hadapan Mentan Syahrul Yasin Limpo ini melibatkan Dirjen Tanaman Pangan, Kepala Dinas TPH Provinsi Kalsel, Distan TPH Batola, BNI, Bank Mandiri, BRI, Bank Kalsel, Pertani, Pusri, dan Jasindo.
Penulis: Rudy