Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor yang kerap disapa Paman Birin, juga ketua Pengurus Besar (PB) Lemkari, meresmikan dojo excellent (Banjar-Banjarbaru). Usai diresmikan, dojo tersebut langsung mempersiapkan atletnya untuk turun di ajang Pekan Olahraga Pelajar (Popda) akhir Mei 2023.
Paman Birin pun mengapresiasi bertambahnya tempat latihan atlet di bawah perguruan Lemkari. Dojo yang digagas oleh Yusfiansyah ini diharapkan dapat mencetak atlet berprestasi.
“Saat ini, dojo excellent terdapat empat atlet yang akan diturunkan di Popda nanti,” sebut Yusfiansyah.
Keempat atlet tersebut, yakni Cantik Meza Salsabila di nomor kata beregu putri dan Aurelia Yumna di kumite 48 kilogram putri,
Muhammad Tedy Effendi dinomor kata beregu putra dan kumite 55 kilogram putra, Muhammad Rayhan di kumite 83 kilogram putra.
Baca Juga: Persambi Kalsel Gelar Rakerprov, Bersiap Hadapi Pra PON
“Alhamdulillah dojo excellent Lemkari telah diresmikan oleh Paman Birin. Mudah-mudahan dojo ini bisa melahirkan atlet berprestasi untuk Kalsel,” sebutnya.
Sementara itu, nama excellent sendiri tentu memiliki history bagi perkaratean di Banua yang pernah menyabet 18 medali emas dalam kejuaraan karate Lemkari Nasional.
Penulis: Tolah
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya