Paman Birin Sambut Bangga 667 Wisuda Uniska ke-47

Apresiasi Gubernur Provinsi Kalsel, Sahbirin Noor dalam wisuda Uniska ke 47 di Gedung Sultan Suriansyah.

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – 667 mahasiswa dari 10 fakultas dan 24 program studi di Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjary telah diwisuda di Gedung Sultan Suriansyah, Rabu (24/7/2024).

Wisuda Uniska ke-47 ini dihadiri Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor.

Dalam kesempatan itu, Sahbirin sapaan akrabnya Paman Birin menyampaikan, selamat kepada seluruh wisudawan yang berhasil menempuh pendidikan program sarjan di kampus.

Titel sarjana adalah hasil perjuangan para mahasiswa oleh sebab itu, paman berpesan jangan sia-siakan ilmu yang telah didapat, teruslah berinovasi dan kreativitas agar bisa bersaing dalam menghadapi era globalisasi dan digitalisasi sekarang ini.

Kemudian menjadi teladan bagi masyarakat sekitar, sesuai cerminan keislaman. Diharapkan para lulusan Uniska dapat juga memberikan kontribusi untuk daerah dan negara.

“Para mahasiswa jangan lupakan orang tua yang berjasa besar sampai mengantarkan kelulusan kalian. Selamat dan sukses para wisudawa Uniska ke 47 ini,” ucap orang Gubernur Kalsel dua periode ini.

Baca juga: Kurir Sabu 3 Kilogram di Jalan Pramuka Banjarmasin Divonis 12 Tahun Penjara

Rektor Uniska, Prof Abdul Malik menyambut bahagia bahwa 667 mahasiswanya berhasil lulus dan menyandang gelar sarjana.

lulusan Uniska merupakan lulusan yang terbaik yang siap bersaing dalam dunia sebenarnya yang penuh rintangan.

Mereka merupakan salah satu tanggung jawab Uniska, kesuksesan mereka merupakan keberhasilan sekaligus kebanggaan bagi Uniska dalam mendidik para alumni.

Ia juga menegaskan bahwa kampus swasta terbesar di Kalimantan ini terus berbenah meningkatkan kualitas para pendidik. Rektor berharap dengan segala upaya yang saat ini telah dijalankan, uniska dapat memiliki daya saing dan bisa sejajar dengan Universitas lainnya di Indonesia.

Baca Juga: Karlie Hanafi Prihatin Kabupaten Batola Darurat Kekerasan Anak

“Saya juga mendoakan bagi para alumni bisa cepat mendapatkan pekerjaannya, karena kami telah bekali mereka dengan ilmu sesuai kemampuan dan jurusannya masing-masing. Semoga mereka yang lulus bisa sukses memberikan manfaat bagi orang tua, nusa dan bangsa,” tuturnya.

Rektor juga berbangga bahwa ada satu mahasiswanya yang mau mengambil jalur kelulusan di luar skripsi. Yakni jalur jurnal resmi yang diakui internasional.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Jalan Komplek Dijadikan Jalan Raya, Warga Citra Land Resah dan Menuntut Sekolah Citra Mitra Kasih

Wamen Perdagangan Tetapkan Pasar Pandu Pasar yang SNI