Pangkalan TNI Angkatan Laut Banjarmasin Gelar Vaksinasi

Keluarga besar Lanal Banjarmasin dan warga sekitar antri mendaftar vaksinasi di Aula Mako Lanal Banjarmasin, Senin (28/06/2021). (Foto : iman satria/brt)

Banjarmasin, BARITO – Untuk mensukseskan dan mempercepat program Pemerintah dalam memulihkan kondisi kesehatan, serta perbaikan ekonomi masyarakat akibat dampak dari Pandemi Covid-19 dan memutus mata rantai penyebarannya, maka program vaksinasi terus dilaksanakan.

Lanal Banjarmasin bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin dan Bidokkes Polda Kalsel, menggelar vaksinasi untuk warga, di Aula Mako Lanal Banjarmasin, Senin (28/06/2021).

Sebanyak 300 dosis vaksin disediakan untuk warga dan keluarga besar Lanal Banjarmasin, kedepannya Lanal Banjarmasin akan berkerjasama dengan pihak Pelabuhan Tisakti Banjarmasin, untuk bisa meneruskan program vaksinasi untuk warga dan pekerja Pelabuhan

Foto : iman satria
Teks : iman satria

Related posts

DPRD Bahas Raperda Pemberian Insentif dan Kemudahan Investasi

Kondisi Atlet PPLP Kalsel Kategori Baik, Kemenpora dan Dispora Kalsel Tes Tiga Cabor

Resmi Pimpin MHKI Kalsel, Dr Machli Siap Membangun Hukum Kesehatan di Banua