Pantau Perayaan Natal, Kapolresta-Dandim Turun Langsung ke Gereja Katedral

by admin
0 comments 1 minutes read

TINJAU GEREJA-Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sumarto dan Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Teguh Wiratama, saat meninjau gereja Katedral, Selasa (25/12) pagi. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITO – Perayaan Natal yang berlangsung di Gereja Katedral Banjarmasin, Jalan Simpang 4 Lambung Mangkurat, ditinjau Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sumarto, Selasa (25/12) pagi. Namun kapolresta tak sendirian melainkan bersama dengan Komandan Kodim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Teguh Wiratama.

Mereka ingin memastikan keamanan perayaan natal di kota Banjarmasin benar-benar berlangsung aman, tertib, dan nyaman. Dengan demikian warga Nasrani dapat dengan tenang melaksanakan ibadah mereka, termasuk di beberapa gereja lainnya.

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sumarto mengatakan, pihaknya menerjunkan 500 personel untuk mengamankan natal kali ini. Bersama Komandan Kodim 101/Banjarmasin Letkol Inf Teguh Wiratama, Kapolresta juga melakukan pemantauan secara bersama-sama bersinergi menciptakan kamtibmas yang kondusif sesuai dengan kewenangan masing-masing.

“TNI dan Polri saling bekerjasama dan sinergi menciptakan rasa aman dan nyaman, khususnya selama perayaan Natal ini. hal ini merupakan wujud pelayanan kepolisian dalam keamanan bersama,” kata kapolresta didampingi Kasubbag Humas Iptu M Irkamni.

Sementara Dandim mengatakan, pihaknya menerjunkan sejumlah personil untuk membackup kepolisian. Pengamanan yang dilakukan secara terbuka dan tertutup itu untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat kristiani. Sehari sebelumnya pihak Polresta dibantu Anggota Tim K-9 Direktorat Sabhara Polda Kalsel menurunkan empat Anjing Pelacak di beberapa gereja maupun pos pengamanan. Arsuma

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar