Pasar Wadai Dibuka, Wali Kota Sampaikan Bahwa Itu Warisan Budaya Banjar

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina bersama istri dan Wakil Wali Kota Banjarmasin, Arifin Noor bersama istri kunjungi stand UKM di Pasar Wadai Ramadan.

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID Didahului hujan deras, Pasar Wadai Ramadan 1445 H/2024 diresmikan oleh Wali Kota Banjarmasin, Ibnu di Halaman Balaikota Banjarmasin, Selasa (12/3/2024) sore menjelang buka puasa.

Setelah membuka pasar tahunan di kota seribu sungai ini, Ibnu Sina didampingi Ketua TP PKK, Dr Siti Wasilah, Wakil Walikota Banjarmasin, H Arifin Noor, Sekdako Banjarmasin, Ikhsan Bhdiman, sejumlah Kepala SKPD, Kapolresta Banjarmasin, Dandim 1007/Banjarmasin, serta jajaran terkait lainnya. Berkeliling menjapri langsung para pedagang di pasar tersebut.

Ibnu mengatakan, bahwa Pasar Wadai adalah warisan budaya banjar yang harus dilestarikan. pasar Wadai juga dapat menambah daya tarik wisatawan yang berkunjung di kota ini.

Baca Juga: Hilal Tertutup Awan, 1 Ramadhan Menunggu Sidang Itsbat Kemenag RI

Ia menyebut, ada sebanyak 130 Stand yang terdiri dari 89 stand diisi oleh pedagang dari paguyuban pasar wadai Ramadhan dan 41 stand diisi oleh pedagang UMKM dan Wira Usaha Baru binaan Pemerintah Kota Banjarmasin.

“Saya mendoakan mudahan dagangannya laris manis jualannya berataan. Kepadawarga pokoknya pastikan, datangiakan, tukariakan habisi berataan,” ucapnya.

Orang nomer satu di Kota Banjarmasin ini juga mengaku berterima kasih kepada semua pihak atas supportnya dan partisipasinya karena pasar wadai Ramadhan di tahun 2024 bisa terlaksana dengan baik di Siring Balaikota Banjarmasin.

“Puasa kita tidak lengkap kalau sore hari ketika kita ingin berbuka puasa tidak ada hidangan pembuka,” ujarnya.

Baca Juga: Talkshow Olah Rasa di Banjarmasin Ciptakan Pemuda Yang Tangguh

Ia juga menghimbau kepada para pengunjung agar tetap jaga kebersihan yaitu buang sampah pada tempatnya.

“Kepada para pedagang tolong diperhatikan kebersihan dan lingkungan sekitar kita agar kota kita tetap menjadi kota nang BAIMAN Barasih Wan Nyaman,” pungkasnya.

Informasi terhimpun, semarak Pasar Wadai Ramadhan tersebut akan berlangsung mulai tanggal 12 Maret hingga berakhir pada 7 April 2024.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment