Peduli Warga Isoman, Lurah Anbes akan Dirikan Dapur Umum

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO-Melonjaknya warga Antasan Besar Banjarmasin Tengah yang menjalani Isolasi Mandiri (Isoman) membuat para RT setempat, rencananya akan mendirikan dapur umum. Karenanya untuk peduli kesembuhan dari reaktif atau tanda gejala Covid-19 itu, warga mesti dibantu melalui sembako.

Lurah Antasan Besar (Anbes), Zulfian Noor SSos MA mengatakan, Dapur umum itu jelasnya Jumat (5/8), khusus untuk membantu puluhan warganya yang tengah menjalani Isoman di rumahnya.

“Rencananya kelurahan bersama para RT dalam waktu dekat akan mendirikan dapur umum, yang dikelola oleh warung PKK Anbes,”sebutnya saat ditemui di warung PKK, siang itu.

Zulpian menjelaskan, dari sekitar 22 RT binaannya, ada sekitar 50 orang warga yang saat ini tengah menjalani Isoman. “Jadi ada beberapa RT yang masuk zona kuning, zona oranye, tapi masih banyak RT yang zona hijau, “ujarnya kepada wartawan.

Dia menyatakan dapur umum itu untuk warga Isoman Covid-19 ini, harus dilakukan bersama sama semua lini masyarakat. Yakni memerlukan bantuan para pengusaha maupun mereka yang berkelebihan guna membantu warga yang Isoman.

“Bila sudah ada izin dari Camat dan sudah dirapatkan bersama ouhak RW dan 20 RT hingga ada kata sepakat, tinggal pelaksanaannya yang mengelola PKK Kelurahan, dan rencananya mulai Senin nanti,” katanya.

Dapur umum inipun harus dilakukan perencanaan yang matang, Lurah cuma mengawasi dari pelaksanaan dapur umum tersebut. “Kita juga sudah berikan teguran kepada warga yang Isoman, karena masih ada yang berkeliaran. “Nah bila dikasih makan dan diantar ke rumah masing masing, Insya Allah mereka tidak perlu lagi berkeliaran mencari makan,”bebernya.

Zulpiam mencontohkan dapur umum ini juga berlaku bagi RT yang mau saja, merek mesti bersama sama gotong-royong membuka membuat nasi bungkusan itu bagi warga yang Isoman.

“Namun dapur umum ini dipusatkan berposko di warung PKK Kelurahan Anbes, agar melayani seluruh warga yang Isoman ,” jelas Lurah Anbes ini.

Ketua RT 12 setempat mendukung rencana dibukanya dapur umum untuk membantu warga yang isoman di rumah masing masing. Menurutnya dapur umum yang membuat nasi bungkus atau nasi kotak, dan petugas kelurahan yang nanti mengantar makanan ke rumah rumah warga yang Isoman.

Yang penting pencegahan, supaya yang Isoman tidak keluar rumah selama ia menjalani proses penyembuhan itu. “Kita sesuai data dari puskesmas, bila sudah menurun maka dapur umum pun di tutup.

Dia mengingatkan, dalam memberi nasi bungkus itu tidak memandang kaya atau miskin. “Bila ia Isoman bantu saja, supaya mereka tidak keluar rumah,” harapnya.

Lurah Anbes ini juga bersyukur karena Kapolsek Banjarmasin Tengah, Kompol Susilo ada juga membantu sembako untuk para Isoman. Bantuan itu seterusnya dibagikan oleh petugas kelurahan bersama Bhabinkamtibmas, dan Babinsa.

Lurah bersama anggota PPKM Kelurahan Anbes, Babinsa, Bhabinkamtibmas juga melakukan Kunjungan, edukasi, memantau warga yang melakukan penyemprotan sekitar rumah ditempati Isoman.

Lurah berharap agar warga terus giat menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes ataupun) dan tetap merangkul warga yang terpapar dengan kata lain memberikan bantuan apapun, sehingga dapat bermanfaat bagi warga yang Isoman.

“Mari terus tingkatkan menjalankan Prokes agar dapat memutus mata rantai virus Covid -19 ini hingga perpanjangan PPKM Level IV juga berakhir, “pungkas Zulpian Noor.

Penulis : Arsuma

.

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar