Banjarmasin, BARITO – Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina pastikan tidak lama ini akan melakukan penggeseran atau penyegaran terhadap sejumlah kepala SKPD yang baru menyelesaikan uji kompetensi pekan lalu.
Pergeseran jabatan dalam organisasi kepemerintahan merupakan hal yang biasa, namun kata Ibnu Sina, semua harus dilakukan pengujian seperti yang baru dilaksanakan pihaknya itu terhadap 13 kepala SKPD.
“Secara keseluruhan semuanya kompeten, tapi bisa saja kami geser sebagai penyegaran dan bisa juga ada yang dipertahankan,” ucapnya di Balai Kota Banjarmasin, Kamis (6/1).
Ditanya apakah ada yang dinonjobkan bila melihat hasil uji itu. Ibnu memastikan semuanya tidak ada yang non job, alasannya karena semuanya dilihatnya berkompeten jadi tinggal mengisi jabatan yang kosong.
“Tidak ada yang dinonjobkan, semuanya akan mengisi jabatan. Hanya saja akan dilakukan penggeseran, misalnya Kepala Dinas Perizinan geser ke Dinas Capil,” bebernya.
Ibnu juga menyatakan, penetapan penggesaran itu akan dilakukannya dalam pekan ini. Kemudian terhadap SKPD yang kosong nanti akan segera dibuka lelang yang dilaksanakan secepatnya.
Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Totok Agus Daryanto, kepala SKPD yang terdaftar dalam uji kompetensi ini mengaku, bahwa ia siap menjalankan perintah pimpinan dan siap ditempatkan disesuai kemampuanya.
“Yah apapun jabatannya nanti akan kita laksanakan, karena sejatinya sebagai bawahan kita harus patuh terhadap pimpinan untuk bersama-sama membangun Kota Banjarmasin,” bebernya.
Senada, Kepala Bakeuda Kota Banjarmasin, Subhan Noor Yaumil, mengaku siap ditempatkan dimana saja. Apalagi ia juga merasa sudah lama menjabat di Bakeuda itu dan rencana pimpinan untuk melakukan pergeseran jabatan merupakan hal yang wajar.
“Kita siap ditempatkan dimana saja dan bersama-sama mewujudkan visi dan misi pimpinan,” ucapnya.
Penulis: Hamdani