Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kalsel menggelar Lomba Balap Jukung Tradisional yang dimulai 26 November 2023 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).
Sebanyak 30 tim yang turut ambil bagian pada lomba balap jukung tradsional kali ini. Seluruh peserta tersebut bersaing memperebutkan total hadiah Rp50 juta.
Baca Juga: Tumpah Ruah, Ribuan Warga Tamban Ikuti Jalan Sehat Barito Kuala Bisa
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, Budiono mengatakan kegiatan lomba ini, berkolaborasi dengan komunitas jukung tradisonal di Kabupaten HSS.
“Tujuannya dalam rangka untuk memberdayakan olahraga balap jukung tradisional di Kalsel terlebih masyarakat pesisir sungai,” ungkap Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel, Budiono, kemarin di Banjarmasin.
Baca Juga: Tumpah Ruah, Ribuan Warga Tamban Ikuti Jalan Sehat Barito Kuala Bisa
Selain itu, lanjutnya, guna menghidupkan budaya sungai yang melekat di masyarakat Kalsel agar tidak tenggelam oleh arus modernisasi,” kata Budiono yang mewakili Kadispora Kalsel Hermansyah.
Pesertabya pun, sambungnya, cukup banyak yang ingin berpartisipasi. “Karena keterbatasan waktu sehingga pesertanya hanya dibatasi 30 tim,” ucapnya.
Baca Juga: Tumpah Ruah, Ribuan Warga Tamban Ikuti Jalan Sehat Barito Kuala Bisa
Antusias masyarakat pesisir sungai sangat luar biasa untuk mengikuti ajang lomba balap jukung. “Apalagi balap jukung tradisonal dapat mendukung pariwisata khususnya di objek wisata sungai,” katanya.
Penulis: Tolah
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya