Pemprov Kalsel Siapkan Rp40 Miliar Lebih Bonus Peraih Medali PON XX dan Peparnas XVI Papua

Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemprov Kalsel dan Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kalsel memggelar rapat evaluasi APBD Kalsel Tahun Anggaran 2022.(ist)

Banjarmasin, BARITO – Para atlet dan pelatih peraih medali Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX dan Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) ke XVI di Papua bakal segera menerima kucuran bonus.

Untuk bonus para atlet dan pelatih tersebut, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan telah menetapkan besarannya sekitar Rp40 miliar lebih.

Kepastian bonus atlet dan pelatih peraih medali tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Roy Rizali Anwar usai rapat pembahasan evaluasi APBD Kalsel Tahun Anggaran 2022 di ruang rapat Ismail Abdullah Gedung B DPRD Kalsel, Rabu (29/12/2021).

“Sesuai arahan Pak Gubernur, total bonus untuk peraih medali di ajang PON dan Peparnas Papua sebesar Rp40 miliar lebih,” sebut Roy.

Sebelumnya Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel Hermansyah merincikan bagi atlet peraih medali emas PON maupun Peparnas mendapatkan bonus Rp300 juta untuk per orangan dan Rp350 juta untuk beregu.

“Bonus atlet PON maupun Peparnas sama tidak ada perbedaan,” ucapnya.

Lanjutnya untuk peraih medali perak per orangan mendapatkan Rp150 juta dan Rp200 juta untuk beregu, sedangkan peraih medali perunggu per orangan mendapatkan Rp75 juta dan Rp100 juta untuk beregu.

Ditambahkannya bonus juga diberikan diberikan untuk pelatih dengan persentase sebesar 50 persen dari raihan medali atlet dan asisten pelatih mendapat 25 persennya.

Hermansyah menyebutkan total anggaran yang telah disiapkan sebesar Rp49 miliar pada tahun anggaran 2022.

“Bonus akan dicairkan setelah APBD Kalsel Tahun Anggaran 2022 disahkan,” pungkasnya.

Penulis : Sopian

Related posts

Ditreskrimsus Polda Kalsel Ajukan Pemblokiran 1.453 Situs Judi Online dan Tetapkan 18 Tersangka

Musnahkan 79,3 Kg Sabu dan 63.847 Pil Ekstasi, Polda Kalsel Hindarkan 475.677 Jiwa dari Bahaya Narkoba

Bhabinkamtibmas Sungai Lulut Apresiasi Warga yang Bertanam Sayuran di Halaman Rumahnya