Pengendalian Inflasi Bisa Dikontrol Melalui Aplikasi ‘Dedikasi Baiman’

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Banjarmasin menggagas
aplikasi ‘Dedikasi Baiman’ yakni sebuah aplikasi yang bisa mengontrol inflasi di daerah.

Aplikasi itu bekerja saat terjadinya lonjakan harga yang dianggap bisa menyebabkan inflasi atau turunnya daya beli masyarakat. Dalam aplikasi bisa dipantau update harga bahan pokok seperti beras, minyak, gula, cabai, sayuran dan lainnya.

Baca Juga: Gowes dan Zumba Meriahkan HUT ke-12 OJK di Banjarmasin

Kepala Disperdagin Kota Banjarmasin, Ichrom Muftezar, menyampaikan, aplikasi ‘Dedikasi Baiman’ ini, juga sebagai deteksi dini sekaligus penanganan inflasi di Banjarmasin.

Baru saja aplikasi itu dikenalkan kepada Wali Kota Banjarmasin dan mendapat apresiasi oleh pimpinan.

Disampaikan Tesar, sementara ini dalam aplikasi sudah bisa dikontrol 15 pasar, kemudian ada 34 macam komuditas yang setiap 3 kali dalam seminggu  diupdate harganya.

Baca Juga: Gowes dan Zumba Meriahkan HUT ke-12 OJK di Banjarmasin

“Seminggu tiga kali kita lakukan update harga pada hari senin, rabu dan jumat, setiap pukul 13.00 siang,” katanya.

“Masyarakat juga bisa mendownload aplikasi tersebut di Playstore ‘Dedikasi Baiman’,” katanya lagi.

Aplikqsi tersebut akan memberi sinyal apabila ada terjadi kenaikan harga barang diatas 5 persen. Dan notifikasi kenaikan itu akan dapat diketahui langsung Walikota, Wakil Walikota, Sekda, dan segenap jajaran Disperdagin, sehingga diharapkan, penanganan inflasi bisa segera mungkin dilakukan. Karena keterkendalian harga bahan pokok dan tidak melambung terlalu tinggi.

Baca Juga: Gowes dan Zumba Meriahkan HUT ke-12 OJK di Banjarmasin

Sementara itu, Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina berharap aplikasi Dedikasi Baiman ini, dapat menjadi alat untuk pengambilan keputusan yang pas untuk pengendalian inflasi.

“Seperti menjamin ketersediaan bahan pokok, kemudian memastikan jalur distribusi berjalan dengan lancar. Sebab permasalahan inflasi ini menjadi perhatian nasional.” ucapnya.

Dikatakan juga, pengendalian inflasi ini tidak bisa berdiri dengan sendirinya, dimana banyak faktor yang mempengaruhi nya. “Makanya perlu ada tim yang bisa memadupadankan, serta menselaraskan agar itu bisa terkendali dengan baik,” ujarnya.

Baca Juga: Gowes dan Zumba Meriahkan HUT ke-12 OJK di Banjarmasin

Dimana dengan angka inflasi 2,49 di Banjarmasin, Ibnu menuturkan ini sudah sangat bagus. Dan berharap angka ini bisa terus ditekan. “Jangan sampai inflasi ini tidak terkendali,” tuturnya.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment