Pengiriman Barang Konveksi Meningkat dari Jakarta ke Banjarmasin

Pengiriman barang dari Jakarta ke Banjarmasin mengalami peningkatan. Bahkan, setiap hari mencapai 6 truk pengiriman. (ist/brt) 

Banjarmasin, BARITO – Pengiriman barang dari Jakarta ke Banjarmasin mengalami peningkatan. Bahkan, setiap hari mencapai 6 truk pengiriman, artinya meningkat dari hari-hari sebelumnya yang hanya kirasaran 3-4 truk perhari.

“Ya, ada peningkatan pengiriman barang dari Jakarta ke Banjarmasin setiap harinya bisa mencapai 6 truk,’ ujar Owner Lintas Jawa Group Saut Nathan Samosir, ketika dikonfirmasi, Kamis (9/5).

Ia menduga banyaknya permintaan pengiriman karena kondisi pileg dan pilpres 2019 berlangsung aman dan damai. “Ya, terlihat kondisi ekonomi melalui jalur laut terlihat stabil, dan tidak ada gejolak, mengingat pilpres dan pileg berlangsung aman,” bebernya.

Saut mengakui, barang yang terkirim kebanyakan berupa konveksi, karena mau liburan sekolah dan ajaran baru. “Kalau buah-buahan, dan pangan memang belum ada, mungkin belum musim buah,” tambah calon anggota DPRD Kota Banjarmasin terpilih ini.

Meski begitu, Ia memastikan terjadi kekurangan angkutan truk dan transportasi kapal, maklum kapal milik Dharma Lautan Utama masih docking 2 unit. “Mudah-mudahan dalam pekan depan pelayaran normal dan angkutan barang semakin ramai,” ucapnya.

Sedang pengiriman barang dari Banjarmasin tujuan Jakarta atau Surabaya kebanyakan barang-barang rongsokan, dan tidak ada peningkatan. “Ya normal saja seperti biasa,” tambahnya. afd

 

Related posts

Kurangi Beban Bunga dan Perkuat Neraca Keuangan, ABMM Refinancing Fasilitas Kredit Senilai USD 395 Juta

Empat Program Khusus untuk Perkuat Ekonomi Syariah

Indosat Ooredoo Hutchison Capai Pertumbuhan Kuat 15% pada EBITDA, Didukung Pertumbuhan Pendapatan Dua Digit