Pensiunan RSUD Ulin Ditemukan Meninggal Dunia Di Kamar Kost

CEK JENAZAH-Dua anggota kepolisian Polresta Banjarmasin Leman dari Jatanras dan rekannya saat memeriksa kondisi jenazah sebelum dibawa ke kamar mayat RSUD Ulin, Senin (23/9/2019) malam sekitar pukul 19.00 Wita. (foto:ist)

Banjarmasin,BARITO – Seorang pensiunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ulin bernama Poniman Hadi Surya (58) ditemukan meninggal di rumah kostnya, Senin (23/9/2019) malam sekitar pukul 19.00 Wita. Korban ditemukan di kamarnya Jalan A Yani Km 2 Gang Simpang Ulin 2 belakang Hotel Golden Tulip Kelurahan Sungai Baru Banjarmasin Tengah.

Mendengar ada temuan orang meninggal pihak Identitas dan Forensik (INAFIS) Polresta Banjarmasin langsung datang ke lokasi penemuan tersebut.
Warga Jalan Pekapuran RT 09 No 02 tersebut selama ini memang hidup sendiri di tempat kost di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Selanjutnya jenazah dievakuasi ke kamar mayat RS Ulin Banjarmasin guna tindakan lebih menggunakan Unit Ambulance Komunitas Gabungan Emergency (KGE) Rescue Kalimantan Selatan (Kalsel) beserta relawan emergency gabungan.

Salah satu teman mantan satu kerjaan korban bernama Hamdani (59) yang turut datang ke kamar mayat tersebut mengatakan, Poniman bekerja di bidang perpustakaan. Dia baru pensiun dan selama ini hidup sendirian di tempat kost milik teman yang sudah dikenal lama.

“Kemungkinan korban sakit jantung dan diduga meninggal sore sekitar pukul 17.30 Wita. Namun baru diketahui warga habis magrib,”sebut Hamdani yang akrab disapa Amang Odon ini.

Pensiunan RSUD Ulin yang juga dari Perpustakaan setempat mengaku kaget mendengar kabar duka tersebut. Karena selama ini almarhum cukup sehat wal afiat. “Infonya sore tadi meninggal,”singkat pria hoby amatir radio dengan panggilan YC7HMX ini.

Arsuma

Related posts

Polisi Sergap Pembawa Sabu Ratusan Gram saat Melintas di Jalan Banper Banjarmasin

Pelaku Penusukan hingga Korbannya Tewas di Hotel Prima Banjarmasin Menyerahkan Diri

Kebakaran di Wildan Sari Banjarmasin Telan Korban Jiwa, Ditemukan dalam Kondisi Duduk