Penyaluran KUR Tertinggi di Kalsel Capai Rp3 Triliun

(Foto:Ilustrasi) Kredit Usaha Rakyat

(Foto:Ilustrasi) Kredit Usaha Rakyat

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di Kalsel hingga bulan Agustus 2023 adalah yang tertinggi di Regional Kalimantan, yaitu mencapai Rp3 triliun.

Adapun untuk keseluruhan wilayah Kalimantan angkanya sebesar Rp10,10 triliun atau berkontribusi 6,83% secara nasional.

Penyaluran di Kalsel ini boleh lebih optimal dan dengan kualitas kredit yang terjaga apabila kendala dan permasalahan yang terjadi di lapangan bisa diselesaikan.

BACA JUGA: Forsiladi Kalsel Bagikan 600 Masker dan Vitamin Kepada Pelajar

Ombudsman Kalsel sejak dibukanya posko bersama sudah mulai menerima aduan dan konsultasi dari masyarakat terkait penyaluran KUR tersebut.

Misalnya, pelaku UMKM yang kesulitan mengakses layanan KUR, khususnya terkait BI-Checking atau SLIK OJK. Kemudian proses pengajuan yang dianggap susah dan panjang, permintaan agunan tambahan hingga pembebanan asuransi yang tidak sesuai peruntukannya. Juga lokasi usaha yang jauh dari pusat kota, sehingga terkendala dalam pemantauan.

“Kami ingin KUR ini semakin berperan dalam kemajuan UMKM dan perekonomian daerah. Silakan kalau ada hambatan atau permasalahan, masyarakat dapat mengakses layanan posko bersama ini, di nomor 08111653737 atau datang langsung ke kantor Ombudsman Kalsel. Kami juga mengaktifkan berbagai kanal aduan lainnya dan sudah membangun komitmen dengan semua pihak (stakeholder) terkait untuk mendukung dan menyalurkan KUR secara optimal, sesuai aturan dan tanpa maladministrasi,” imbuh Kepala Ombudsman Kalsel, Hadi Rahman, Senin (11/9/2023).

BACA JUGA: BLK Komunitas Darul Fallah Tutup Pelatihan Multimedia

Ia menyebutkan, pengaduan yang diterima akan ditindaklanjuti untuk diselesaikan dengan mekanisme Respon Cepat Ombudsman (RCO) dan semua temuan nantinya kami susun menjadi bagian dari saran perbaikan kebijakan.

Editor: Afdiannoor Rahmanata

Follow Barito Post klik Google News

Related posts

Periode Mudik Lebaran 2025, 40 Ribu Penumpang Dilayani Pelindo Regional 3 Sub Regional Kalimantan

Periode Mudik Lebaran 2025, 40 Ribu Penumpang Dilayani Pelindo Regional 3 Sub Regional Kalimantan

Pansus III DPRD Provinsi Kalsel yang tengah membahas LKPj 2024 menggelar rapat kerja bersama para mitra kerja.(foto : humasdprdkalsel)

13 Desa di Kalsel Belum Teraliri Listrik Jadi Sorotan Pansus III LKPj 2024

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek), Prof Dr Khairul Munadi ST MEng, dan Rektor ULM Prof Dr Ahmad Alim Bahri

Kunjungan Dirjen Dikti Kemediktisaintek ke ULM, Perkuat Inovasi Teknologi