Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Ketua TP PKK kota Banjarmasin, Siti Wasilah melantik ketua TP PKK kecamatan dan kelurahan se kota Banjarmasin. Bebarengan itu juga dilakukan penyematan tanda jabatan camat dan lurah oleh Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, Jumat (20/10/2023).
Dalam sambutannya, Ibnu menyampaikan selamat atas pelantikan ketua TP PKK se-kecamatan dan kelurahan di kota Banjarmasin serta camat/lurah yang baru saja diserahkan tanda jabatannya secara simbolis.
Baca Juga: Supian HK Harapkan Sekretariat DPRD se-Kalsel Ibarat Jarum dan Benang Saling Menyatukan
“Semoga yang sudah dilantik tetap amanah dan membantu warga warga sesuai wilayahnya masing-masing. Karena itu ulun berikan apresiasi setinggi-tingginya untuk buhan pian seberataan,” ucapnya.
Orang nomer satu di Banjarmasin ini juga mengajak kepada seluruh camat beserta lurah untuk membantu menyukseskan 10 program pokok PKK kota Banjarmasin yang tengah berjalan,”Kolaborasi ini wajib dilakukan dan payung hukumnya memang sudah ada,”jelasnya.
Baca Juga: Supian HK Harapkan Sekretariat DPRD se-Kalsel Ibarat Jarum dan Benang Saling Menyatukan
Sementara itu, Ketua TP PKK kota Banjarmasin, Siti Wasilah menyebutkan bahwa para pemimpin di Kota Banjarmasin harus dapat membantu para pengurus TP PKK kota Banjarmasin.
“Dengan kerja sama yang kuat, tugas yang tampak sulit dapat menjadi mudah, bahkan mencapai tingkat inovasi dan pencapaian yang luar biasa yang melebihi imajinasi,” ujarnya.
Baca Juga: Supian HK Harapkan Sekretariat DPRD se-Kalsel Ibarat Jarum dan Benang Saling Menyatukan
Lalu Hj Siti Wasilah mengungkapkan tugas PKK yaitu untuk memberdayakan dan mensejahterakan keluarga baik melalui peningkatan ketahanan keluarga, peningkatan kualitas pendidikan, maupun kesehatan dan lingkungan.
“Tugas kita sebagai TP PKK memang berat maka dari itu kita perlu bantuan dari pemerintah kota Banjarmasin untuk menjalankan program yang sudah kita susun diawal kepengurusan,” katanya.
Baca Juga: Supian HK Harapkan Sekretariat DPRD se-Kalsel Ibarat Jarum dan Benang Saling Menyatukan
“Alhamdulillah berkat kerja keras kita semua dan sinergi yang baik dari pemerintah kota sehingga kita pelan-pelan program pokok kita jalan satu persatu,” pungkasnya.
Penulis : Hamdani
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya