Perhelatan FASI Kalsel Sukses, Banjarmasin Juara Umum

Banjar,BARITOPOST.CO.ID – Perhelatan Festival Anak Shaleh Indonesia (FASI) XII 2024 Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) berlangsung sukses. Alhasil, Kafilah Banjarmasin berhasil menjadi juara umum yang berakhir, Sabtu (27/7/2024) di Kiram Park, Kabupaten Banjar.

Kegiatan yang dilaksanakan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kalsel itu, mempertandingkan sedikitnya 12 cabang lomba yang terdiri dari beberapa kategori, mulai tingkat TKA, TPA dan TQA.

Dari kegiatan ini, Kafilah Banjarmasin mejadi juara umum yang melampaui Barito Kuala diperingkat dua. Disusul Tabalong juara tiga, Hulu Sungai Tengah (HST) juara empat, dan Hulu Sungai Utara (HSU) juara lima.

Penyerahan tropi dan uang pembinaan langsung dilakukan oleh Gubernur Provinsi Kalsel, Sahbirin Noor diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Husnul Hatimah didampingi Ketua Umum BKPRMI Provinsi Kalsel, Fahrurrazi.

“Mari kita jadikan momentum ini sebagai motivasi untuk terus berkarya dan berprestasi,” sebut Husnul Hatimah.

Ia berharap, anak-anak yang telah berpartisipasi dalam festival ini akan terus mengembangkan bakat dan potensi mereka, serta menjadi teladan bagi teman-teman sebayanya.

“Jadikanlah prestasi ini sebagai motivasi untuk terus belajar dan berkarya. bagi yang belum mendapatkan penghargaan, jangan berkecil hati. keikutsertaan kalian dalam festival ini sudah merupakan prestasi tersendiri. teruslah berusaha dan jangan pernah berhenti untuk belajar dan berbuat yang terbaik,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Umum DPW BKRPMI Kalsel, H Fahrurazi, S.Pd, MM, turut menyampaikan selamat kepada para kafilah FASI yang berhasil meraih prestasi dan juara. “Bagi yang sudah juara, terus belajar dan berlatih untuk persiapan FASI di tingkat nasional,” pesan H Fahrurazi.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Ketua IKASI Kalsel, Herita Warni (kanan) saat mengalungkan medali emas kepada Wicky Putri Utami (kiri), atlet Kota Banjarmasin. (foto: Tolah/brt)

Kejurprov Anggar Kalsel 2025, Kontingen HSS Pengumpul Medali Terbanyak

BERKUDA-Pembukaan Kejurprov Pordasai Jumat (25/4/2025) di Lapangan Berkuda Johnhaus Stable, Banjarbaru. (foto: Tolah/brt)

Kejurprov Pordasi Kalsel Gelar Berkuda Memanah, Langkah Awal Perhelatan Porprov XII 2025 di Tanah Laut

Teks: JUARA UMUM- Kontingen Perpani Banjarbaru yang menjadi juara umum Festival dan Kejurprov Panahan Kalsel yang berakhir, Kamis (24/4/2025) di Lapangan Panahan H.EM.Hulaimy Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut (Tala). (foto: Tolah/brt)

Perpani Banjarbaru Juara Umum, Festival dan Kejurprov Panahan Kalsel 2025