Permainan Tradisional Semarakan Harjad Kalsel dan HUT RI 2023

Permainan tradisional yang digelar KORMI Kalsel dan Dispora Kalsel memperingati Harjadi ke-73 Kalsel dan HUT ke-78 RI 2023. (foto: Tolah/brt)

Permainan tradisional yang digelar KORMI Kalsel dan Dispora Kalsel memperingati Harjadi ke-73 Kalsel dan HUT ke-78 RI 2023. (foto: Tolah/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Permainan tradisoinal yang dilaksanakan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Kalsel bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel berlangsung semarak. Ribuan peserta turut memeriahkan kegiatan tersebut dalam rangkaian memperingati Hari Jadi (Harjad) ke-73 Kalsel dan HUT ke-78 RI, Sabtu (19/8/2023) di depan Mahligai Pancasila, Jalan Suprapto, Banjarmasin Tengah, Banjarmasin.

Permainan tradisional yang dilombakan, yakni balogo, terompah, engrang, hadang, gebuk bantal, tarik tambang, dan lari balok. “Sebelum lomba tradisional digelar, diawali dengan senam bersama yang dilanjutkan jalan santai,” Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel Budiono mewakili Kadispora Kalsel Hermansyah.

Tak hanya orang dewasa, remaja, anak kecil, bahkan lansia pun ikut berjalan santai dengan rute sepanjang Jalan Jendral Sudirman hingga finish kembali di Jalan Suprapto.

Selain jalan sehat, masyarakat ini juga disuguhi dengan perlombaan tradisional. Para pria berotot ini terlihat tangguh saat menaklukkan lawannya dalam nomor tarik tambang.

Selain itu, dalam nomor terompah, puluhan remaja beradu cepat untuk tiba di garis finish.

Tak kalah seru, kegiatan ini juga melombakan permainan gebuk bantal. Dua peserta ini, sebagai contohnya, mereka bertahan satu sama lain untuk tidak jatuh dan kalah.

“Pesertanya sangat antusias. Semoga kedepan bisa dilaksanakan kembali agar permainan tradisional tepat lestari,” ucapnya.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

BERKUDA-Pembukaan Kejurprov Pordasai Jumat (25/4/2025) di Lapangan Berkuda Johnhaus Stable, Banjarbaru. (foto: Tolah/brt)

Kejurprov Pordasi Kalsel Gelar Berkuda Memanah, Langkah Awal Perhelatan Porprov XII 2025 di Tanah Laut

Teks: JUARA UMUM- Kontingen Perpani Banjarbaru yang menjadi juara umum Festival dan Kejurprov Panahan Kalsel yang berakhir, Kamis (24/4/2025) di Lapangan Panahan H.EM.Hulaimy Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut (Tala). (foto: Tolah/brt)

Perpani Banjarbaru Juara Umum, Festival dan Kejurprov Panahan Kalsel 2025

Acara Rakernis yang digelar Dispora Kalsel, Selasa (22/4/2025) di Banjarmasin. (foto: ist/brt)

Rakernis Dispora Kalsel 2025: Sinkronkan Program Kepemudaan dan Olahraga