Pertama Kali di Indonesia, Timsel Bawaslu-Polda Kalsel Sosialisasi Bersama Tahapan Pemilu 2024

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – 114 peserta yang datang dari berbagai daerah di Kalimantan Selatan mengikuti proses Sosialisasi Tahapan Seleksi Calon Anggota Bawaslu Provinsi Kalsel 2022, Rabu (6/7/2022) di Hotel Aria Barito Banjarmasin.

Ketua Tim seleksi Calon Anggota Bawaslu Provinsi Kalsel, Prof. Dr. Hadin Muhjad, SH, MH, mengatakan kegiatan tersebut sebagai upaya dalam mendukung tahapan Pemilu 2024 yang Aman dan Kondusif di Wilayah Kalsel.

“Bersama Dit Intelkam Polda Kalsel, kita memiliki persamaan persepsi untuk menciptakan situasi yang aman kondusif selama tahapan seleksi hingga tahapan Pemilu 2024 mendatang,” ucapnya.

Para Calon Anggota Bawaslu Kalsel juga akan melakukan test Psikologi yang tentunya ditangani Polda Kalsel sebagai bentuk kolaborasi Timsel Bawaslu Kalsel dengan Polda Kalsel. “Kegiatan Sosialisasi sendiri tentunya diasosiasi oleh Dit Intelkam Polda Kalsel dan merupakan yang pertama di Indonesia,” ungkapnya.

Hadin juga menerangkan bahwa kegiatan sosialisasi ini hanya sebagai pembekalan kepada para peserta calon anggota Bawaslu Kalsel untuk mengikuti proses tahapan demi tahapan seleksi sehingga bisa lancar, aman dan nyaman selama proses seleksi berlangsung. “Semoga selama proses seleksi nanti dapat berjalan dengan baik, lancar dan aman setelah mengikuti acara sosialisasi ini, tuturnya.

Hadir Kasubdit Politik Dit Intelkam Polda Kalsel Kompol Reinaldo, S.Kom, M.AP, Kasek Bawaslu Provinsi Kalsel T. Dahsya Kahsya Putra, M.AP,  Anggota Timsel KH. Drs. Syarbani Haira, M.Si, Anggota Timsel Varinia Pura Damayanti, S.Sos.

Kesempatan tersebut, Anggota Timsel KH. Drs. Syarbani Haira, M.Si, menghimbau kepada para peserta calon anggota Bawaslu Kalsel yang lolos agar bisa amanah dalam mengemban tugasnya.

Ia berpesan untuk tidak mudah terprovokasi apalagi menyebarkan berita hoax di berbagai macam media. Jangan saling hujat menghujat, mari bersama sama membangun pembangunan di Kalsel lebih baik lagi.

“Bagi yang terpilih jangan merasa terlalu bangga bahkan sombong, terus belajar, ini amanah yang wajib dijalankan. Sebaliknya bagi yang belum lolos seleksi agar tidak berkecil hati, karena masih banyak kesempatan untuk mencoba dan juga masih banyak posisi jabatan dilingkup ruang Pemeriintah Kalsel untuk berkarir. Semoga acara ini tetap kondusif dan lancar,” imbuhnya.

Ril/afdi

Related posts

Arifin-Akbari Programkan Rp1 Miliar Untuk Kelurahan dan Peningkatan Dana Operasional Ketua RT/RW Rp1 Juta/Bulan

15.074 Kotak Suara Pilkada Kalsel 2024 Mulai Didistribusikan ke Gudang Logistik

Muhidin-Hasnur Pendaftar Kedua di Pilgub Kalsel 2024