Pipa Ledeng Bocor Lagi, Separuh Pelanggan Terkena Dampak Kesulitan Air

by admin
0 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO
Pipa distribusi milik PDAM Bandarmasih kembali bocor lagi. Kali ini kebocoran terjadi di
Jalan Tirta Dharma, Jalan Pramuka pada pipa HDPE diameter 800 mm, Rabu (1/5) pukul 15.30 Wita.

Menurut Humas PDAM Bandarmasih, M Wakhid bocornya pipa tersebut segera ditangani pihaknya tidak lama setelah waktu kejadian.

Perbaikan seperti biasanya beberapa wilayah sambungan akan mengalami dampak pengurangan air hingga mati. Adapun
Wilayah yang berdampak tersebut sebagai rinciannya. Untuk wilayah yang bakal macet total itu meliputi
Wilayah pelayanan BOOSTER Banua Anyar. Sungai Andai, Sultan Adam, Sungai Jngah, Jahri Saleh Banua anyar, komplek Banyu Anyar dan Jalan Hasan Basri sebelah kanan jalan menuju RS.Ansari Shaleh.

Kemudian BOOSTER Gerilya yang meliputi Komplek Mahligai, komplek Joko, Bunyamin Residence, BLB, Basirih, Pantai Selaras, Pabtai Parigi, Gunung Meranti dan Pulau Bromo. dan terakhit Wilayah Banjar, di Sungai Lulut.

Untuk mengurangi dampak dan membantu kelancaran dalam kegiatan sehari hari selama proyeksi tersebut, dan sekaligus permintaan maaf kepada pelanggannya, PDAM Bandarmasih memberi solusi melalui mobil tangki yang disediakan untuk menyuplai air bersih ke rumah pelanggan

“Untuk pelayanan mobil tanki keliling, pelanggan bisa menghubungi petugas kami di nomer 081255763905 atas nama Syahril atau Yamani 085348487370 Suplai air ini digratiskan, dan mudahan hal ini bisa dimaklumi,” tutupnya. dan

Proses perbaikan ini ditarget selesai malam dihari terjadinya kebocoran. Sedangkan normalisasi suplai setelah perbaikan memakan waktu hingga tiga hari.

hamdani

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar