PKB Kalsel Tebar Hewan Qurban

Banjarmasin, BARITO-Menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1439 Hijriah Tahun 2018. DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kalimantan Selatan kembali tebar hewan qurban.

Hewan qurban itu diperuntukan kepada masyarakat kurang mampu dan kaum dhuafa.

Kegiatan ibadah ini rutin dilaksanakan PKB setiap tahun. Selain meriahkan Idul Adha juga untuk berbagi kebahagiaan.

“Setiap tahun PKB rutin bequrban. Hewan qurban dibagikan kepada kaum dhuafa,” ujar Wakil Ketua DPW PKB Kalsel H Rusfandie kepada wartawan, Kamis (23/8) di Banjarmasin.

Untuk tahun in ada dua ekor sapi yang di qurbankan, lanjutnya jumlah tersebut belum termasuk di kabupaten/kota di Kalsel.

Rusfandie berharap semoga di momen Idul Adha kali ini semua orang bisa ikut berbahagia, terutama bagi masyarakat kurang beruntung.

Sebutnya, untuk hewan qurban yang dibagikan di hari raya kedua Idul Adha ini hasil sumbangan dari para anggota dewan.

“Kita kembali bisa berbagi kebahagiaan dengan masyarakat,” tambahnya.

Rusfandie yang juga anggota Fraksi PKB DPRD Kalsel ini melanjutkan untuk mekanisme pembagian sudah dibagikan kupon untuk pengambilan. Selain dua ekor sapi, imbuhnya ada tambahan satu hewan qurban lagi jadi ada tiga ekor, yang satu ekornya diselenggarakan di Istana Anak Yatim, untuk qurban sendiri terdiri dari anggota DPR RI Zainul dan Abdul Latif Hanafiah serta sumbangan anggota Fraksi PKB Kalsel.

“Dari tiga ekor hewan qurban, satu ekornya diserahkan ke istana anak yatim,” tutup Rusfandie.

Ketua Panitia Pelaksana Apriansyah menuturkan, untuk tahun ini hewan qurban sebanyak tiga ekor, itu hasil sumbangan dari anggota DPR RI dari PKB, yakni Pak Zainul dan Pak Abdul Latif Hanafiah serta sumbangan dari anggota Fraksi PKB Kalsel.

“Alhamdulilah setiap tahun kita laksanakan,” ucapnya.

Kegiatan tebar hewan qurban ini, lanjutnya sebagaimana tahun lalu juga sebanyak tiga ekor dan tahun depan semoga bisa kembali terlaksana dan bertambah menjadi empat ekor.

“Panitia juga menyiapkan sebanyak 400 lembar bon yang kita sebar ke masyarakat kurang mampu,” ujarnya.sop

Related posts

Kesiapan Telkomsel Menghadapi Pilkada Serentak 2024

Komisi III DPRD Kalsel Minta Dukungan Kementerian PUPR Realisasikan Pembangunan TPST Regional Banjarbakula

Dispar Kalsel Promosikan Kalsel Melalui Table Top di Batam