Polda Kalsel dan Insan Pers Siap Kawal Pemilu 2024 Kondusif

SAMBUTAN HUMAS-Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto melalui Kabid Humas Polda Kombes Pol Moch Rifai saat menyampaikan sambutannya dalam Silalturahmi Bulanan dengan Insan Pers, Rabu (13/7/2022) pagi. (foto:sum)

Banjarmasin, BARITO – Jelang pemilu tahun 2024 dan pemilihan kepala daerah serentak mendatang, Polda Kalsel dan jajarannya siap mengawal jalannya pesta demokrasi tersebut, Rabu (13/7/2022) pagi. Sementara kepada pihak insan pers juga diminta kondusif dalam menyajikan pemberitaan.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto melalui Kabid Humas Polda Kombes Pol Moch Rifai mengatakan hal itu saat menggelar Silaturahmi dengan jurnalis yang dihadiri para pimpinan redaksi di Kalsel.

Bertempat di rumah makan H Fauzan Banjarmasin, Rifai menambahkan bahwa jelang pemilu ini penuh dengan suhu politik akan memanas. Berbagai kepentingan dan gerakan serta pencitraan dilakukan oleh mereka yang mencalon diri.

“Jadi kepada tim sukses atau masyarakat diminta agar menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat agar tetap harmonis dan kondusif,”pinta Kombes Pol Moch Rifai yang biasa mrnggelar Silaturahmi bulanan kepada wartawan media cetak, elektronik, online serta televisi.

Kabid Humas ini juga meminta maaf, seharusnya Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto datang dalam acara Sarapan pagi bersama wartawan. Namun karena ada tugas mendadak, kapolda dipanggil kapolri, sehingga tidak bisa berhadir ditengah jurnalis Banjarmasin

“Jadi mohon maaf, kapolda Kalsel tak bisa hadir karena dipanggil kapolri pada acara kita kali ini,”terang Moch Rifai kepada jurnalis yang biasa ngepos di Polda Kalsel tersebut.

Ketua Persatuan Wartawam Indonesia (PWI) Kalsel, Zaenal Helmi yang juga turut hadir menambahkan, dirinya menyambut baik kegiatan Sulaturahmi bulanan ini karena sebagai mitra polisi makin harmonis tentunya.

Dengan begitu maka pemberitaan mengawal proses pemilu yang biasanya sudah mulai hangat diulas wartawan hendaknya tidak membuat panas. Justru sebaliknya membangun jurnalis yang santun dan tidak membuat hoax.

“Dengan kebersamaan yang cukup harmonis itu, maka wartawan mudah melakukan tugasnya, terutama dalam hal konfirmasi berita,”singkatnya sambil memperkenalkan para pimpinan redaksi koran, TV dan online serta radio yang hadir.

Dia menyatakan sebagian pimred tersebut yang tidak datang karena kesibukan, apalagi biasanya sebagai owner sudah diserahkan kepada Redaktur Pelaksana (Redpel). Dan kalau tidak bisa hadir keduanya baru diwakili wartawan yang biasa meliput di Polda dan jajarannya.

Penulis: Arsuma
Editor: Mercurius

Related posts

Dukung Asta Cita Presiden, Ditreskrimum Polda Kalsel Amankan 15 Tersangka TPPO

Jumat Curhat, Warga Apresiasi Bhabinkamtibmas Sungai Bilu Polresta Banjarmasin

Kebakaran di Pasar Kesatrian Ayani Hanguskan 10 Kios Kosong dan Rumah