Polda Kalsel Kerahkan 253 Personil, Pengundian Nomor Urut Paslon Gubernur-Wagub Kondusif

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Puluhan hingga ratusan petugas keamanan dari Polda Kalsel  bersiaga di area Kantor KPU Kalsel , Kamis (24/9/2020) sore

Para personel polisi mengamankan kegiatan pleno pengundian nomor urut pasangan calon (paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel .

Pantauan Barito Post hingga bergiliran Paslon Nomor Urut 1 H Sahbirin Noor dan H Muhidin serta Paslon Nomor Urut 2 keluar dari Kantor KPU Kalsel suasana berjalan aman dan terkendali. Meski dari luar pagar masing masing pendukung para paslon mengacung acungkan poster jagoannya seraya meneriakan yel yel namun suasana bisa dikendalikan oleh jajaran kepolisian yang meminta para pendukung untuk tidak terlalu berdekatan  serta menjaga jarak dan mengenakan masker.

Direktur Samapta Kombes Pol Pepen Supena Wijaya nampak terlihat sibuk bersama anggota nya mengatur masing masing  pendukung paslon bergeser setelah satu persatu jagoannya keluar dari KPU Kalsel . Sementara anggota lalu lintas juga dengan sigap mengatur arus lalu lintas , Ps. Wadir Samapta Polda Kalsel AKBP Toetoes Soerya Wahyoedi yang  berdiri di trotoar tanpa lelah terus meminta para pendukung mematuhi protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan jaga jarak”Tolong itu ibu pakai masker nya dan petugas baik polisi dan satpol PP jangan diam saja ” tegasnya melalui Toa atau pengeras suara.

Hingga berakhirnya pengundian nomor urut sampai masing masing Paslon meninggalkan lokasi situasi berjalan aman dan kondusif .

Direktur Samapta Kombes Pol Pepen Supena Wijaya kepada Barito Post mengatakan untuk pengamanan pengundian nomor urut pihaknya mengerahkan 253 personil dibantu jajaran lalu lintas serta TNI dan  Satpol PP serta dinas perhubungan.”Alhamdulillah berjalan lancar kalaupun tadi ada saling meneriakan yel yel antar pendukung itu hanya riak biasa ” ujar Pepen Supena Wijaya.

Sementara itu Komisioner Bawaslu Provinsi Kalsel, Kordinator Divisi Penyelesaian Sengketa Aries  Mardiono mengatakan untuk sementara pihaknya belum menemukan pelanggaran yang dilakukan Paslon .

Terkait kedatangan pendukung menurut Paslon mereka datang atas inisiatif sendiri” Namun jika ada laporan kita siap menerima dan menindaklanjuti” pungkas mantan jurnalis ini.

Penulis: Mercurius

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment