Banjarbaru, BARITOPOST.CO.ID – Polda Kalsel hadiri acara penerimaan anggota baru Ikatan Mahasiswa Papua (IMAPA) Kalsel di gedung Dinas Sosial Banjarbaru, Jumat (8/9/2023).
Acara tersebut sedikitnya telah menerima 27 anggota baru IMAPA yang menempuh pendidikan di bumi Antasari ini. Mengundang narasumber dari Dit Intelkam Polda Kalsel, Polres Banjarbaru, Dinas Kesehatan Banjarbaru dan PMKRI.
Tentu hadirnya Polda Kalsel tak lain dalam rangka menyampaikan pesan agar menjaga stabilitas Kamtibmas, apalagi ditengah tahun politik.
Direktur Intelkam Polda Kalsel yang diwakili AKBP. M. Sukar, mengatakan selamat bergabung di IMAPA dan diharapkan Mahasiswa yang baru bergabung dapat ikut turut menjaga keamanan ketertiban masyarakat khususnya menjelang Pemilu 2024.
M Sukar juga berpesan, pengaruh negatif diluar sangat cepat datang, namun apabila IMAPA berpegang teguh dan tak mau dipengaruhi misal menyalahgunaan narkoba, maka kenyamanan akan tercipta bersama.
Baca Juga: Polda Kalsel Salurkan Ribuan Bantuan Sembako kepada Masyarakat Pelabuhan Trisakti Banjarmasin
“Bahwa Mahasiswa asal Papua jauh dari pengawasan orang tua sehingga rawan terpengaruh pada hal negatif. mudahan mereka bisa mengendalikan,” katanya.
M. Sukar menambahkan saat ini sudah masuki tahun Politik, sangat rawan terjadi perpecahan lewat provokasi dan adu doma sehingga di harapkan agar Mahasiswa asal Papua tetap fokus belajar dan tidak mudah terprovokasi untuk menjaga Sitkamtibmas tetap kondusif.
Sementara itu, Ketua IMAPA Kalsel Apolos Nikson Irun, menyampaikan penghormatan dan berterimakasih kepada Dit Intelkam Polda Kalsel dan semua pihak yang mendukung kelancaran terselenggaranya acara tersebut.
Kesempatan tersebut IMAPA Kalsel juga memberikan plakat / Cindramata untuk Dit Intelkam Polda Kalsel, Polres Banjarbaru, Dinas Kesehatan Banjarbaru serta PMKRI.
Acara diakhiri dengan foto bersama dan penyataan sikap IMAPA Kalsel yang memberikan dukungan untuk membantu Polri menjaga Kamtibmas guna mewujudkan pemilu 2024 yg aman, damai dan sejuk.
Penulis : Hamdani
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya