Polresta Banjarmasin Gelar Curve Atau Kerja Bakti Kebersihan

Guna menciptakan lingkungan kerja yang nyaman, bersih dan sehat. Polresta Banjarmasin menggelar Curve atau kerja bakti kebersihan. Rabu (04/08/2020) pagi.

 

Kegiatan tersebut digelar usai pelaksanaan apel pagi dan dipimpin Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M.

 

Dikatakan Kapolresta Banjarmasin bahwa pelaksanaan ini juga membentuk rasa saling memiliki dan peduli terhadap kebersihan lingkungan.

 

“Lingkungan kerja yang bersih akan membuat suasana menjadi nyaman dan tentunya dengan menjaga kebersihan akan menjauhkan kita dari segala penyakit, ” ucap Kapolresta Banjarmasin

 

Terlihat dalam aksinya Kapolresta Banjarmasin bersama Wakapolresta Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo, S.I.K., M.H., para pejabat utama, personel Perwira, Brigadir dan ASN memunguti sampah serta menyapu diseputaran lingkungan Mapolresta.

 

“Diharapkan dengan lingkungan kerja yang bersih dan asri ini dapat menghadirkan ide-ide positif dalam meningkatkan kinerja personel, ” tutur Kapolresta Banjarmasin.

 

Selain digelar dilingkungan Mapolresta, kegiatan tersebut juga dilaksanakan serentak seluruh Polsek jajaran yang dipimpin oleh masing-masing Kapolsek.

Rel

Related posts

Pilih Ketum Baru dan Rumuskan Program Kerja di Musda XVI HIPMI Kalsel

Antisipasi Serangan Siber, SDM Diskominfo Kalsel Ikuti Pelatihan CSCU

Kesiapan Telkomsel Menghadapi Pilkada Serentak 2024