Banjarmasin, BARITO – Untuk pengamanan jelang Natal dan Tahun Baru, Personil Satuan Sabhara Polresta Banjarmasin menggelar Patroli Ops Lilin Intan 2020, Senin (21/12/2020) malam. Kegiatan itu bertujuan untuk menciptakan Situasi Keamanan Ketertiban Masyarakat (Sitkamtibmas) yang aman dan kondusif.
Giat yang dipimpin Kapolresta Banjarmasin melalui Pamenwas AKP Karmedi Damanik mengecek beberapa pos pam itu sejauhmana kesiapan persionil dalam mengantisipasi disiplin Protokol Kesehatan (Prokes). Baik Pakai Masker, Mencuci tangan pakai sabun dan Menjaga jarak serta Menghindari kerumunan.
Adapun Rute Patroli yang dilalui sebanyak lima pos itu yaitu Pos Pam Bundaran Kayu Tangi, JaIan Adhyaksa, Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara. Pos kedua, di Jembatan Merdeka, JaIan Veteran Sungai Bilu, Kertak Baru Ulu, Kecamatan Banjarmasin Tengah.
Pos ketiga, Siring Menara Pandang JaIan Kapten Piere Tendean, Gadang, Banjarmasin Tengah. Kemudian Pos keempat di Duta Mall, JaIan A Yani No 98 Melayu Kecamatan Banjarmasin Tengah.
Selanjutnya pos ke lima di Kantor Pos KFC, JaIan Lambung Mangkurat, Kertak Baru llir, Kecamatan Banjarmasin Tengah. “Kita baru saja mengecek lima pos pam Natal dan Tahun baru, juga mengawasi adanya kerumunan gunamemutus mata rantai Covid-19,”sebut Damanik.
Kapolsek Banjarmasin Selatan Kompol H Idit Aditya menambahkan, untuk di wilayahnya tidak ada pos pam tersebut, karena diduga keramaian hanya ada di pusat kota. “Untuk anggota kita diminta back up di pos pam di Jalan Lambung Mangkurat atau Posindo,”singkatnya.
Penulis: Arsuma Editor : Mercurius