Banjarmasin, BARITO – Pengelola Penginapan Blitar dan warga Jalan Barito Hilir RT 35 RW 02 No 94 Kelurahan Telaga Biru Kecamatan Banjarmasin Barat digegerkan dengan temuan mayat, Senin (9/8/2021) sore sekitar pukul 18.30 Wita tadi. Lantaran seorang tamu losmen berinisial SA (55) ditemukan sudah tidak bernyawa di salah satu kamar tersebut.
Warga Banyu Urip Kota Blitar Jatim Timur itu pertama kali diketahui saksi yang juga temannya bernama Puji Yoko (31). Rencananya mereka mau pulang ke Blitar, namun ketingal kapal. Puji warga Jalan Baturan RT03 RW 07 Kelurahan Batursari Kecamatan Sapuran Kabupaten Wonosobo Jawa tengah itu kemudian menginap lagi guna menunggu kapal berikutnya.
Apalagi korban mengeluhkan sakit masuk angin, lalu korban rebahan namun tiba-tiba saja korban kejang-kejang. Melihat hal itu Puji keluar kamar penginapan memanggil warga sekitar meminta pertolongan. Selanjutnya warga bernama Sutati (63) datang dan pedagang itu memeriksa kondisi korban saksi memegang leher korban dalam kondisi dingin dan korban sudah meninggal dunia.
Lalu warga melaporkan ke Polsek Banjarmasin Barat, kemudian oleh piket Reskrim dan SPKT mendatangi TKP, selanjutnya di datangkan tim identifikasi (Inafis) Polresta Banjarmasin. Setelah dilakukan pemeriksaan oleh Inafis hingga korban dievakuasi ke RSUD Ulin Banjarmasin oleh pihak emergency untuk proses lebih lanjut.
Kapolsek Banjarmasin Barat AKP Faizal Rahman melalui Kanit Reskrim Ipda Hendra Agustian Ginting menyatakan, diduga korban karena sakit sakit jantung. ”Kini jenazah sudah dibawa pulang oleh keluarga, menyusul setelah olah TKP dilakukan,”pungkasnya.
Penulis: Arsuma Editor : Mercurius