Proyek Pembangunan Jembatan Sulawesi 2 ‘Makan’ Korban Tewas Laka Kerja

by baritopost.co.id
1 comment 1 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Pengerjaan pembangunan Jembatan Sulawesi 2 di Kelurahan Pasar Lama Banjarmasin Tengah ‘makan ‘ korban seorang pekerja yang tewas karena kecelakaan kerja (laka kerja) Minggu (23/10/2022) siang sekitar pukul 15.15 Wita. Dikutip dari video Instagram @info_banjarmasin terlihat seorang pekerja yang belum diketahui namanya terjepit
Meski kejepit dan sudah berhasil diselamatkan namun saat dibawa ke IGD RSUD Ulin belum sempat mendapat perawatan korban keburu meninggal dunia.

Dalam video terlihat pekerja itu terjepit hingga tak sadarkan diri, posisinya berada dekat eksavator. Sementara pekerja lainnya mengangkat tubuh pekerja tersebut. Kemudian dari video lainnya seorang wanita sambil memvideo menyebutkan ada pekerja yang tewas terjepit.

Selanjutnya pihak relawan Belakang Masjid (Belmas) langsung mengevakuasi korban d ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD Ulin. “Namun sayang ketika sampai ke IGD ULin, korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak medis setempat,”sebut salah satu relawan terkait.

Belakangan korban diketahui bernama Kasim (50) warga asal Kabupaten Kotabaru, dia tertindih girder jembatan saat sedang melakukan proses pengerjaan jembatan. “Saat girder itu disusun diatas kerangka jembatan itulah korban terjepit,”sebut Undul saksi pekerja lainnya.

Kapolsek Banjarmasin Utara Kompol Agus Sugianto melalui Kanit Reskrim Ipda Sudirno mengatakan, pihaknya belum menangani kasus tersebut. “Anggota saya masih dilapangan mengecek laka kerja maut tersebut, apakah memang TKP masuk wilayah kami. Namun info terakhir ditangani Polresta”ujarnya saat dihubungi via ponsel.

Sementara dari relawan lainnya menyebutkan, material jembatan atau sambungan besi diduga mau lepas, sehingga kepada motoris klotok diminta hati-hati untuk melintas sungai jembatan Sulawesi – Sei Jingah. “Hati-hati besi jembatan seperti mau kalau jatuh karena nampak miring,”bebernya sambil menunjukkan pondasi jembatan.

Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius

Baca Artikel Lainnya

1 comment

universitas muhammadiyah surabaya Senin, 20 Maret 2023, 16:11 - 16:11

artikel yang sangat bagus

Reply

Leave a Comment