Banjarmasin, BARITO – Masih banyaknya warga di pengungsian yang masih bertahan akibat banjir yang belum menyurut di wilayah Banjarmasin Timur membuat sebuah perusahaan nasional industri makanan dan minuman PT. Diamond Cold Storage (DCS) ikut bersimpati kepada mereka yang terdampak bencana banjir di Kalimantan Selatan.
“Kami memberikan bantuan tidak kurang dari 2.000 pack susu UHT DIAMOND kepada masyarakat umum korban bencana agar masyarakat korban banjir dapat tetap bisa memenuhi kebutuhan gizi dengan mengkonsumsi susu sehat sehingga kondisi kesehatan pengungsi dapat tetap terjaga,” jelas Regen Kaudis selaku Branch Manager cabang Banjarmasin.
selain itu tambah Regen, bantuan dalam bentuk financial diberikan juga kepada karyawan/ti perusahaan cabang PT Diamond di Banjarmasin yang juga menjadi korban banjir.”Hal ini juga untuk dapat membantu mereka pulih kembali dari banjir yang menimpa pemukimannya,” sebut Regen.
Dia berharap bencana ini tidak terulang lagi, dan pihaknya mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan serta dan tetap menjalankan pola hidup sehat.
Mari kita bersama-sama menjaga kesehatan dengan baik agar kita bisa bersama untuk melewati bencana & pandemic saat ini untuk lebih baik ke depannya,” harapnya.
Editor : Mercurius