PTMSI Kalsel Apresiasi Turnamen Bank Kalsel

PTMSI Kalsel Apresiasi Turnamen Bank Kalsel

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kalsel mengapresiasi turnamen tenis kelompok umur Bank Kalsel yang berakhir, Minggu (19/3/2023) di Gedung Kompak Tama Banjarmasin.

“Turnamen Tenis Meja HUT ke 59 Bank Kalsel merupakan sebuah terobosan dalam membantu pembinaan di daerah,” ungkap Ketua PTMSI Kalsel Surya Darma yang didampingi Irwansyah (Sekum PTMSI Kalsel), kemarin usai pembagian hadiah.

Kiranya, lanjutnya, Bank Kalsel melanjutkan even ini sebagai agenda tahunan. “Kedepan diharapkan juga melibatkan pemain usia muda yang mengarah pada pembinaan atlet di daerah,” ucapnya

Baca Juga: Inorga Hadang Banjarmasin Raih Dua Emas dan Satu Perunggu Portrada Kalsel

Sementara itu, Kepala Devisi Usaha Mikro Kecil Bank Kalsel Noor Imansyah menyebutkan, banyak kegiatan yang dilakukan dalam rangka HUT Bank Kalsel. “Salah satunya, ganda tenis meja perorangan kelompok umur dengan total usia 100 tahun,” tuturnya.

Adapun pemenang pertandingan kelompok ganda khusus LJKD, yakni Rian Fadillah/Hatmansyah (Bank Kalsel) yang mengalahkan Wahyono/Fahrurozi (Bank BRI) dipartai final. Untuk juara tiga bersama, pasangan Harry/Didik (Bank Kalsel) dan Budi/Haris (Bank Bandiri).

Sedangkan pemenang ganda umum 100 tahun, Ismu/Rahmani (PTM Nurul Hidayah Palangkaraya) yang menyudahi perlawanan Toriq/Umam (AGB) di babak final dengan skor 10-12, 11-9, 11-3, dan 11-6. Kemudian juara tiga berasama Mardianto/Fahrianto (Kapuas) dan Hendra/Rozi (Borneo).

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Pertina Kalsel Gelar Kejurprov 2024, Danrem Ingin Mencari Bibit Atlet Unggul

Pencak Silat dan Tinju Kalsel Lolos Popnas 2025, Usai Mengikuti Pra Popnas Zona III Solo 2024