Banjarmasin – Guna mendukung peran tugas personel dalam pendisiplinan pasar, Polresta Banjarmasin bagikan Alat Pelindung Diri (APD). Kamis, (16/07/2020)
Alat Pelindung Diri (APD) tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. melalui Wakapolresta Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo, S.I.K., M.M. usai pelaksanaan apel di Halaman Mapolresta Kota Setempat.
Menurut Wakapolresta Banjarmasin pembagian APD kepada 76 personel yang terlibat dalam pendisiplinan pasar dan hal ini bertujuan untuk mendukung peran tugas serta tentunya yang paling utama melindungi personel dari tertularnya Virus Covid-19.
“Ini merupakan upaya dari bapak Kapolresta Banjarmasin dalam mengantisipasi dan menjaga personel agar tidak terpapar Virus Covid-19 saat melaksanakan tugasnya” ucap Wakapolresta Banjarmasin yang didampingi Kabag Ops Kompol Rizali, S.H.
Adapun Alat Pelindung Diri (APD) yang dibagikan antara lain berupa kaca mata, masker dan sarung tangan.
Selain itupula Wakapolresta Banjarmasin menjelaskan kedepan dibeberapa wilayah zona merah dikota seribu sungai akan dibangun Kampung Tangguh Banua sekaligus juga dilakukan pendisiplinan masyarakat yang mana nanti didalamnya ada keterlibatan dari tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Kalsel dan Kota Banjarmasin.
“Hal tersebut merupakan langkah-langkah yang sejalan dengan Program bapak Kapolda Kalsel Kapolda Kalsel Irjen Pol. Dr. Nico Afinta S.I.K, S.H, M.H. dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 guna merubah zona merah ke zona kuning bahkan mudah-mudahan berkat doa dan usaha bisa menjadi zona hijau,” tutur Wakapolresta Banjarmasin
Turut hadir pada pelaksanaan apel penyerahan APD tersebut para pejabat utama, personel Perwira, Brigadir dan ASN Polresta Banjarmasin.