Banjarmasin, BARITO – Manajemen Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Hasan Aman masih menunggu hasil sanggahan yang sudah dikirim ke Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI di Jakarta. Sanggahan dari RSGM Hasan Aman itu terkait turunnya peringkat rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan ini dari kategori B menjadi kategori C.
Karena dengan penurunan peringkat ini berdampak pencabutan status RSGM Hasan Aman sebagai rumah sakit pendidikan kedokteran gigi. Demikian disampaikan Direktur Utama RSGM Hasan Aman Sapta Rianta Hutasoit kepada wartawan, Kamis (25/7) tadi usai rapat dengan Komisi IV DPRD Kalsel di Banjarmasin.
Kepada wartawan, Sapta Rianta Hutasoit mengatakan, RSGM Hasan Aman nilai akreditasinya turun dari kategori B menjadi kategori C. “Akreditasi RSGM Hasan Aman turun kategorinya dari B ke C,” sebut Sapta.
Dengan penurunan peringkat akreditasi ini, lanjut Sapta, maka berdampak dicabutnya status rumah sakit pendidikan dan larangan bagi calon dokter gigi praktek di rumah sakit. Karena itu, imbuhnya, pihak RSGM Hasan Aman sedang melakukan sanggahan ke Kementerian Kesehatan RI.
“Sanggahan itu hingga batas waktu 28 hari, yang berakhir pada tanggal 12 Agustus mendatang,” terangnya.
Sapta Rianta Hutasoit pun berharap penilaian ulang segera dilakukan agar standar layanan kesehatan rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Kalsel ini tidak mengalami penurunan.
Sopian