Sah Dilantik Jadi Dekan, Dr Hengki Optimis Bawa Kemajuan dan Kualitas FKIP Uniska

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read
Pelantikan Dekan FKIP Uniska serta jajaran oleh Rektor Uniska Prof Abdul Malik, Sabtu (16/9/2023).

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Dr Hengki secara resmi dilantik sebagai Pucuk piminanan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Uniska MAB periode 2023-2027 oleh Rektor Uniska MAB, Prof Abdul Malik di Aula FH Uniska, Sabtu (16/9/2023).

Dr Hengki memimpin FKIP menggantikan Dr Yuliansyah yang memang masa jabatannya berakhir di tahun ini.

Hengki mengucap syukur dan terimakasih sebesar-besarnya atas kepercayaan jabatan yang diamanahkan.

Ia mengaku tak muluk, bahwa dalam menjalankna program untuk memajukan FKIP Uniska masih tak jauh dari apa yang dijalankan dekan sebelum diriinya. Artinya ia tinggal melanjutkan program yang ada dan menambah program yang menurutnya baik untuk dikembangkan.

Baca juga: Mahasiswa Asing di UIN Antasari Terbanyak di Kalimantan, Kini Kolaborasi Internasional

“Alhamdulillah ini adalah amanah semua jabatan adalah tanggungjawab. Tentu kedepan FKIP Uniska akan kami kembangkan menjunjung nilai-nilai pendidikan,” katanya.

Ditanya tentang eksistensi FKIP Uniska yang kini menurun bila dibanding dengan beberapa fakultas di Uniska? Hengky meyakinkan, di era kepemimpinannya FKIP Uniska tentu akan menggarap berbagaai inovasi dan promosi, jadi FKIP tidak hanya eksis namun bisa lebih maju bersama kualitas pendidikannya.

Termasuk fasilitas penunjang pendidikan terus dikembangkannnya.

Dekan FKIP Uniska Dr Hengki SS, M,Pd

Dekan FKIP Uniska Dr Hengki SS, M,Pd

Sementara itu, Prof Abdul Malik menyambut baik mengucap selamat atas pelantikan dekan FKIP. Ia berharap apa yang menjadi tugas dijalankan sesuai dengan visi misi Uniska Meningkatkan kegiatan Pendidikan menuju Standar Internasional yang berlandaskan nilai-nilai keislaman. Meningkatkan kegiatan Penelitian yang menghasilkan pemikiran-pemikiran baru bagi kemaslahatan umat.

Baca Juga: Baru Terdaftar, Ahli Waris Pangkalan Agen Gas Tiga Putri Mantewe Terima Santunan BPJS Ketenagakerjaan sebesar Rp42 Juta

Kemudian meningkatkan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat. Mengoptimalkan Tata Pamong dan meningkatkan kerjasama dengan Institusi yang terkait baik di dalam maupun di luar negeri..

“Saya ucapkan selamat kepada Dr Hengky, semoga FKIP Uniska lebih baik lagi dan berpegang teguh dengan visi misi uniska dan perguruan tinggi,” katanya.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment