Santri MMTQ Kunjungi Pemprov

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Banjarbaru, BARITO – Rombongan santri dari Madrasah Mutawassithoh Tahfidzul Qur’an (MMTQ) Bakkah Martapura, Rabu (13/11) siang melakukan kunjungan ke Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Kalsel. Kedatangan para santri tersebut bertujuan untuk meningkatkan wawasan tentang pemerintahan daerah dan mengetahui perkembangan pembangunan di Kalsel.

Asisten III Bidang Administrasi Umum  Setdaprov Kalsel, Heriansyah mengatakan, pemprov sangat terbuka bagi semua orang yang ingin mengetahui dan mempelajari pemerintahan daerah khususnya pemerintah provinsi.

Sehingga pihaknya sangat mendukung kegiatan kunjungan dari siswa dari berbagai sekolah dan madrasah ke setdaprov tersebut.

“Keterbukaan perkantoran ini bertujuan untuk membagi hal-hal positif kepada masyarakat berkait peningkatan pembangunan di daerah. Kami juga telah dan bahkan sering dikunjungi oleh beberapa sekolah , dan kita selalu menerima,” ujarnya kepada wartawan saat ditemui di depan Ruang Rapat H. Maksid, tempat pertemuan dengan para santri.

“Kunjungan ini merupakan suatu kehormatan bagi kami. Karena kami juga ingin memperkenalkan kepada masyarakat tentang aparatur sipil negara di Provinsi Kalimantan Selatan serta melihat perkembangan pembangunan,” bebernya.

Apalagi, tukasnya, yang datang berasal dari pesantren.  “Kami berharap silaturahmi tetap terjaga. Orang yang ada di pesantren seperti ini bisa mendoakan agar lebih cepat terkabulkan apa yang diinginkan masyarakat maupun pemerintah,” ungkap asisten III.

Pimpinan Madrasah Mutawassithoh Tahfidzul Qur’an Bakkah Martapura , Ustadz Faisol Abdurrahim menuturkan, pihaknya memang memiki program kunjungan ke pemerintah daerah . Kegiatan tersebut merupakan agenda rutin yaitu dilakukan sebanyak satu tahun sekali.

“Setahun sekali para santri ini melakukan kunjungan ke berbagai lembaga. Sehingga mereka tidak hanya menghafal Al-Qur’an saja, tetapi ada juga kegiatan kunjungan yang sekaligus menjadi salah satu kegiatan refreshing bagi mereka,” jelasnya.

Dengan demikian, para santri bukan hanya menguasai ilmu agama saja. Para santri juga memiliki pengetahuannya dan wawasan umum lainnya misalnya pemerintahan daerah.

Penulis: Cinthia

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar