Sarana Cuci Tangan Hadir Dipasar

Pelaihari,BARITO – Terhadap sejumlah fasilitas umum seperti pasar kerap kali menjadi pusat berkumpulnya orang,dan dimasa pandemi covid-19 ini diperlukan adanya sarana cuci tangan.

Seperti halnya donasi dari karyawan kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tala yang disalurkan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Tala Selasa,(21/4) menempatkan beberapa peralatan cuci tangan difasilitas umum seperti pasar malam sayur di RTH Hasan Basri dan pasar Tapandang atau biasa disebut orang Pelaihari Pasar Parabola, serta dipasar ikan dan sayur.

Pemempatan alat cuci tangan dilakukan oleh Kepala Kemenag Tala H. Rusli Hilmi bersama Ketua PMI Tanah Laut H. Syahrian Nurdin dan disaksikan segenap karyawan kedua lembaga tersebut.

Tempat cuci tangan tersebut sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Tanah Laut.

Kepala Kemenag Tanah Laut Rusli Hilmi berharap, sarana ini membawa manfaat, serta bisa kebaikan dan keberkahan bagi masyarakat Tanah Laut khususnya dalam hal pencegahan penyebaran Covid-19,ujarnya.

Hal senada diutarakan, Ketua PMI cabang Tanah Laut Syahrian Nurdin, mencuci tangan dengan sabun salah satu cara memutus mata rantai penyebaran Covid-19, dan PMI Tanah Laut tidak pernah lelah untuk membuka donasi pengadaan tempat cuci tangan Portabel dari siapapun tanpa memandang bendera lembaga, baik itu swasta, partai politik dan komunitas. Karen sarana ini digunakan banyak orang dan disebarkan di beberapa fasilitas umum lainnya yang belum ada,tutup Syahrian.

Penulis: Basuki

Related posts

Edarkan Sabu, Wakar di Banjarmasin Terciduk Sembunyi di Kolong Rumah

Antisipasi Serangan Siber, SDM Diskominfo Kalsel Ikuti Pelatihan CSCU

Ditreskrimsus Polda Kalsel Ajukan Pemblokiran 1.453 Situs Judi Online dan Tetapkan 18 Tersangka