Banjarmasin, BARITO – Seleksi Sekdako Banjarmasin sudah memasuiki sesi wawancara dan penyampaian makalah calon. Tidak lama itu, akan segera ada pengumuman tiga terbaik dari enam calon.
Tiga terbaik merupakan hasil yang diserahkan panitia seleksi dan kemudian akan dipilih langsung oleh Wali Kota Banjarmasin terbaik satu.
Lantas kritiria apa yang diinginkan bila sudah muncul tiga nama terbaik nanti?
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menyatakan, kritiria calon sekda pastinya yang bisa menggiring apa yang divisi misikan oleh pimpinan untuk membawa Kota Banjarmasin Baiman dan lebih bermartabat.
Ibnu tak ingin seorang sekda tak seirama dengan program kerjanya, apalagi periode kepemerintahannya saat ini tidak sampai 4 tahun.
Bahkan ia mengibaratkan jabatan sekda seperti juru masak dalam institusi. Misalnya saat pimpinan menginginkan masakan nasi goreng jangan menyerahkan masakan lain.
“Sekda itu seperti juru masak, bila diminta buatkan nasi goreng jangan soto yang di sajikan,” bebernya, saat ditemui di Balai Kota Banjarmasin, Selasa (24/8).
Kemudian ditanya soal golongan ASN, salah satu peserta lelang sekda ada yang masih bergolongan IV B.
Ibnu menjawab, syarat tersebut sudah sesuai ketentuaan kementrian bahwa golongan IV B bisa menjadi peserta lelang sekda.
Lalu bagaimana jika terpilih, sementara kepala dinas di Pemko Banjarmasin rata-rata bergolongan IV C tentu akan bermasalah dengan birokrasi nantinya.
Ibnu menjawab, jika sekda yang terpilih masih golongan IV b, diperjalanan akan bisa disusul dan disetarakan atau naik ke golongan IV C.
“Soal pangkat golongan bisa disusul,” bebernya.
Terkait penyeleksian sekda apakah yakin bisa menghasilkan yang terbaik untuk membantu kerja walikota dan wakil walikota kedepan?
Ibnu menyatakan, saat ini proses dipercayakan kepada pansel. Artinya bila pansel telah merekomendasikan tiga terbaik, maka tiga nama itu adalah sudah yang layak. Bahkan ia meyakinkan berpejam mata saja bisa memilihnya, itu karena mereka dianggapnya terbaik.
“Tiga nama dari pansel itu sudah layak bahkan berpejam mata pun bisa kita pilih,” tutupnya.
Penulis : Hamdani