Seorang Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Jalan Veteran Banjarmasin

PRIA TEWAS - Seorang pria ditemukan tewas di dekat Toko Bangunan dekat Pasar Batuah Banjarmasin Timur, Minggu (6/8/2023) dinihari puk 00.10 Wita. (foto:ist)

PRIA TEWAS - Seorang pria ditemukan tewas di dekat Toko Bangunan dekat Pasar Batuah Banjarmasin Timur, Minggu (6/8/2023) dinihari puk 00.10 Wita. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Warga Jalan Veteran dekat Pasar Batuah Kelurahan Sungai Bilu Banjarmasin Timur digegerkan dengan temuan pria bersimbah darah, Minggu (6/8/2023) dinihari pukul 00.10 Wita.

Korban tewas belakangan diketahui bernama Muhammad Ferdi Ramadhan (34).
Sontak temuan itu mengundang kerumunan warga dan pihak kepolisian yang segera mengamankan lokasi.

Pihak Inafis Polresta Banjarmasin segera mengolah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Kemudian korban dibawa ke Kamar mayat RSUD Ulin Banjarmasin. Diketahui korban merupakan warga Jalan Pramuka Komplek DPR RI NO 26 RT 19 Kelurahan Sungai Lulut Banjarmasin Timur.

Baca Juga: Metode Ujian Praktik Pembuatan SIM Berubah, Ditlantas Polda Kalsel segera Terapkan Manuver Angka 8 Menjadi Huruf S

Sementara itu berdasarkan pantauan di media sosial , mereka yang mengenal korban langsung mengucapkan bela sungkawa.
Sementara itu Dayat salah satu warga menjelaskan, korban sudah bersimbah darah saat ditemukan.
Namun dari informasi sebelumnya korban sempat dihampiri seseorang sebelum kemudian jatuh tersungkur.

Kapolsek Banjarmasin Timur Kompol Taufiq Rahman melalui Kanit Reskrim Ipda Partogi mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap siapa pelaku yang menghabisi korban. “Kami bersama anggota lainnya lagi melakukan pemeriksaan terhadap saksi dan diharapkan dapat segera menangkap pelakunya, “pungkasnya.

Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Jaksa fungsional Syamsul Arifin, SH saat memberikan materi hukum tentang pengelolaan sampah kepada undangan yang hadir.

Kejari Banjarmasin Gelar Penerangan Hukum tentang Pengelolaan Sampah

KANTOR Ditreskrimsus Polda Kalsel (Foto Doc)

TPPU Jual Beli Batu Bara: Polda Kalsel Tetapkan 3 Tersangka Termasuk Founder Perusahaan

Sidang perkara suap dan gratifikasi yang mendudukkan mantan Kadis PUPR dan bawahannya kembali menghadirkan beberapa saksi.

Sidang Solhan Cs: Saksi Akui Lelang E-Katalog Atas Perintah Pimpinan