Sepeda Tua Kalsel Emas dan Perak Fornas VII 2023 Jabar

Atlet sepeda tua Kalsel yang meraih medali, Muhammad Anggie Julian (kanan) dan Aulia Rahmah (tengah) didampingi Jani (kiri). (foto: ist/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Komunitas sepeda tua Indonesia (Kosti) Kalsel berhasil menyumbangkan satu medali emas dan satu perak. Perolehan tersebut didapat dikategori sepeda lambat putra dan putri pada Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) VII, Selasa (4/7/2023) Bandung, Jawa Barat (Jabar).

Tambahan pundi-pundi perolehan medali KORMI Kalsel
kali ini disumbangkan Muhammad Anggie Julian dinomor sepeda lambat putra kelompok umur remaja. Kemudian medali perak dihasilkan Aulia Rahmah yang tampil dikategori sepeda lambat putri kelompok umur remaja.

Keberhasilan Kosti Kalsel ini, juga diikuti Persatuan Olahraga Pernafasan Indonesia (Porpi) yang menyumbangkan satu perak di kategori usia 19-25 tahun atas nama Lilya Deshinta.

Baca Juga: Harga Pupuk Subsidi Melonjak, Petani Sawit disarankan Pilih Pupuk Organik

Menurut Ketua Kosti Kalsel, Muhammad Ari, sebuah kebanggaan pegiat Kosti Kalsel dapat menyumbangkan medali.

“Ini sebuah kebanggaan karena yang mengikuti seluruh Indonesia. Dimana pertandingan cukup sengit banyak lawan yang hebat,” kata Ari, kemarin di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.

Selain itu, Kosti Kalsel juga masih ada pertandingan di kategori sepeda cepat dewasa putra dan putri dan sepada cepat remaja putri dan putra dengan menurunkan 4 pegiat.

“Dari kategori ini, kita memiliki peluang untuk menambah perolehan 4 medali lagi. Mohon doa dan dukungannya agar dapat meraih prestasi,” harapnya.

Sedangkan pada pertandingan hari pertama, Inorga Panahan Tradisional (Perpatri) Kalsel berhasil mempersembahkan satu emas dan dua perunggu.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Pertina Kalsel Gelar Kejurprov 2024, Danrem Ingin Mencari Bibit Atlet Unggul

Pencak Silat dan Tinju Kalsel Lolos Popnas 2025, Usai Mengikuti Pra Popnas Zona III Solo 2024