Tanah Bumbu, BARITO – Slamet Riyadi resmi dilantik sebagai Ketua
Pengurus baru Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tanah
Bumbu (Tanbu) periode 2022-2025,di Gedung Mahligai Kapet, Batulicin, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis, (12/5/2022).
Dilantik langsung oleh Ketua PWI Kalsel Zainal Helmie. acara disaksikan langsung oleh seluruh unsur Forkopimda.
Dalam ini dihadiri Bupati Tanah Bumbu yang diwakilkan Sekda Tanbu, kemudian Dandim 1022 Tanbu, Kapolres, Waket DPRD, Ketua MUI, Semua SKPD dan tamu undangan lainnya.
Slamet Riyadi wartawan yang bekerja di media Redaksi Kalimantan ini mengaku siap menjalankan amanah yakni menjaga nama baik PWI. Ia juga telah memiliki rencana matang untuk menjadikan PWI Tanbu sebagai wadah wartawan yang berintelektual dan profesional.
Untuk mengantar itu, seluruh anggotanya wajib mengikuti atau telah selesai Uji Kompetensi Wartawan. Dengan cara itu, marwah jurnalistik akan lebih dipandang.
Tidak itu saja, Yadi sapaan akrabnya juga memiliki program edukasi masyarakat. Misalnya menjalankan pelatihan-pelatihan menulis jurnalistik kepada pelajar, humas dan lainnya.
“Wartawan yang profesional ini motto yang kami pegang. Untuk itu kita akan bergerak untuk masyarakat dan mencerdaskan masyarakat melalui pemberitaan,” katanya.
Sementara itu, dalam sambutanya
Mewanti indepedensi wartawan harus dipertahankan, tapi dengan opini yang baik dan cara-cara yang bermartabat. Bukan untuk menjelek-jelekkan orang lain.
“Karena PWI itu harus bermartabat dan berakhlak,” katanya.
la menegaskan, bahwa organisasi resmi wartawan cuma 8, yaitu: Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Aliansi Jurnalis Indonesia (AJ), Pewarta Foto Indonesia, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (1JTI),
Serikat Perusahan Pers (SPS), Perusahaan Radio Nasional lIndonesia, Asosiasi Televisi Swasta Indonesia (ATVSI), dan Asosiasi Televisi Lokal.
“Kita PWI, mengembangkan profesi para wartawan. Jadi wartawan itu harus punya kompetensi sertifikat wartawan, untuk menjaga martabat seorang jurnalis”, jelasnya.
Helmie juga mengungkapkan, PWI Kalsel komitmen terus menggelar uji kompetensi wartawan (UKW) di Banjarmasin dengan tujuan meningkatkan kompetensi wartawan.
Penulis : Hamdani