Supian HK : Golkar Optimis Pertahankan Kursi di DPRD Kalsel

Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Kalsel DR (HC) H Supian HK SH MH.(foto : ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menyatakan optimis partainya mampu mempertahankan perolehan kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ini di DPRD Provinsi Kalsel, meski pun saat ini usai pencoblosan pada 14 Februari lalu masih dilakukan proses rekapitulasi suara, sedangkan pada Pemilu 2019 silam partai berlambang pohon beringin ini berhasil meraih 12 kursi di provinsi dan tampil sebagai partai politik pemenang pemilu.

Sikap optimis itu diungkapkan Sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Kalsel, DR (HC) H Supian HK, SH, MH kepada wartawan di Banjarmasin, Senin (19/2/2024).

Supian HK mengungkapkan dari hasil pelaksanaan Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 ini pihaknya optimis bahwa Partai Golkar kembali menjadi partai politik pemenang pemilu di Kalsel.

Baca Juga: UPZ Bank Kalsel: Donasi Kemanusian untuk Palestina Capai Rp30 Juta Lebih

“Insyaallah, Partai Golkar bisa mempertahankan 12 kursi di DPRD Provinsi Kalsel,” ucap Supian HK.

Ia beralasan kenapa pihaknya optimis, sebab dari hasil penghitungan sementara pada beberapa daerah pemilihan (dapil), ternyata perolehan suara Partai Golkar Kalsel melonjak tinggi.

Disebutkannya seperti di Dapil V yang mengalami lonjakan perolehan suara pada Pemilu 2024 ini.

“Dapil V itu dapil saya, yang meliputi Kabupaten Hulu Sungai Utara, Balangan dan Tabalong, yang perolehan suaranya melonjak signifikan,” ucapnya.

Supian HK mencontohkan untuk perolehan suaranya pada Pemilu 2019 silam meraih 19 ribu lebih suara, sedangkan pada Pemilu 2024 ini mengalami lonjakan, karena dari hitungan sementara, dirinya mendapatkan 30 ribu lebih suara.

Lanjutnya dari perolehan sementara suara dirinya, kemudian dihitung lagi dengan perolehan suara caleg lainnya dari Partai Golkar, maka jumlah suaranya juga sangat signifikan.

“Dapil V ini dalam tangan, Partai Golkar meraih 2 kursi, jumlah kursi ini pun bisa bertambah lagi,” tegasnya.

Ditambahkannya untuk kenaikan perolehan kursi di provinsi ini tidak hanya di Dapil V saja, tapi diprediksinya di dapil lainnya juga mengalami kenaikan suara.

Supian HK menyebutkan seperti Dapil VII meliputi Kota Banjarbaru dan Kabupaten Tanah Laut diperkirakan Partai Golkar meraih 2 kursi di provinsi.

Meski diprediksi ada dapil yang mengalami kenaikan perolehan suara, Supian HK tak menampik jika ada dapil yang mengalami penurunan jumlah perolehan kursi, yakni di Dapil III Kabupaten Barito Kuala.

“Golkar Kalsel pada Pemilu 2019 di Kabupaten Barito Kuala meraih 2 kursi, namun pada Pemilu 2024 ini diperkirakan hanya meraih 1 kursi,” jelasnya.

Baca Juga: Bank Kalsel Tingkatkan Pelayanan Hingga ke Desa

Selanjutnya di Dapil VI, yakni Kabupaten Tanah Bumbu dan Kotabaru, Supian HK optimis partainya mampu mempertahankan 2 kursi seperti pemilu sebelumnya, namun di Dapil I yakni Kota Banjarmasin diprediksinya masih sama seperti pemilu sebelumnya hanya meraih 1 kursi.

“Untuk dapil lainnya saya kira perolehan suara Partai Golkar masih sama seperti pemilu sebelumnya, intinya Partai Golkar bisa mempertahankan perolehan jumlah kursi di provinsi, namun sekarang ini hanya menunggu hasil resmi KPU,” ucap Supian HK.

Sementara itu dari infopemilu.kpu.go.id, untuk perolehan suara Partai Golkar di Kalsel masih unggul jauh dibandingkan perolehan suara dengan partai politik lainnya.

Dari data tersebut per 19 Februari 2024 pada pukul 11.00 Wita, Partai Golkar meraih 131.744 suara dan data ini merupakan progres dari 6.087 TPS dari 13.584 TPS atau 44,81 persen.

Penulis/Editor : Sophan Sopiandi

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Jalan Komplek Dijadikan Jalan Raya, Warga Citra Land Resah dan Menuntut Sekolah Citra Mitra Kasih

Wamen Perdagangan Tetapkan Pasar Pandu Pasar yang SNI