Suster Vianney Kaget Terima Kalung Emas dari Kapolda Kalsel usai Vaksinasi Massal

HADIAH VAKSINASI-Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto saat menyerahkan kalung emas berat 5 Gram kepada Suster Vianney usai Vaksinasi Massal, Selasa (8/3/2022) tadi. (foto:sum/brt)

Banjarmasin, BARITO – Suster Vianney SFD kaget saat dirinya ditelpon melalui ponsel bahwa ia beruntung mendapatkan undian hadiah Vaksinasi Massal, Selasa (8/3/2022) tadi. Biarawati Gereja Santa Maria Banjarmasin itu menerima langsung Doorprice kalung emas berat 5 Gram yang diserahkan langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Rikhwanto.

Kepala Sekolah Dasar Santa Maria Banjarmasin itu pun tak menyangka bakal menerima perhiasan itu setelah pagi divaksin Covid-19 guna meningkatkan imun tubuh. Mengenakan seragam biarawati, ia pun ditemani seorang laki-laki untuk minta abadikan momen bersama kapolda tersebut.

Tak hanya orang dewasa yang dapat undian Vaksinasi Massal Polda Kalsel dan jajarannya tersebut, dua pelajar SDN Basirih 5 juga senang membawa pulang sepeda baru yang diserahkan Kapolda Kalsel tersebut.

Mereka adalah Pustaka dan Syarifah Helda yang datang ke Mapolsek Banjarmasin Selatan awalnya diantar bus Trans Banjarmasin. Karena diminta jangan pulang, ternyata kedua pelajar sd itu beruntung dapat Doorprice.

“Kalau saya sudah punya sepeda, tapi sudah lama,”singkat Puspita yang baru divaksin kedua, kepada Barito Post. Usai membawa hadiahnya, bersama temannya Helwa, mereka juga berfoto bersama dengan Bhabinkamtibmas Basirih Selatan Bripka Abdul Azis.

Kasubag Humas Polresta Banjarmasin Iptu Haryono mengatakan, undian atau hadiah Vaksinasi Massal itu guna merangsang warga untuk mau divaksin.” Namun sebenarnya bukan hadiah tapi bagaimana aku agar Herd Immunity warga menjadi kuat dan seluruhnya sudah divaksin guna terhindar dari virus Covid-19 maupun Omicron,”ingatnya.

Pada gilirannya kesehatan masyarakat terhindar dari virus itu karena selain menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) juga mesti divaksinasi.” Dengan kedua upaya itu, maka status level PPKM menjadi turun atau normal, selanjutnya dalam aktivitas masyarakat tidak lagi dibatasi,”pungkas Hartono.

Penulis: Arsuma 
Editor: Mercurius

Related posts

Duel Maut antar Pelajar di Tabalong Makan Korban Jiwa, Diduga Dipicu Masalah Percintaan

Radityo Wisnu Aji Resmi Dilantik Jadi Kasi Pidum Martapura

Pencuri Uang di Sekretariat dan Masjid Kampus Uniska Banjarmasin Terekam CCTV