Syahriansyah: Kami Sowan ke Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Kalsel

by admin
0 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten/Kota telah sowan untuk melakukan konsultasi, koordinasi dan dukungan dengan Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Kalsel H Gusti Iskandar Sukma Alamasyah dalam kesiapan Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Muprovlub) yang akan digelar dalam waktu dekat ini.

WKU Kadin Kotabaru Syahriansyah mengakui, kehadiran Kadin Kabupaten/Kota memberikan sinyal baik untuk perbaikan Kadin Kalimantan Selatan ke depan. “Ya, memang kami ada melakukan koordinas, konsultasi, dan butuh dukungan dari Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Kalsel H Gusti Iskandar Sukma Alamsyah,”  ucap Syariansyah atau yang lebih dikenal dengan sebutan Inyeik dalam keterangannya, Kamis (24/6/2021).

Ia menyebutkan, lima Ketua Kadin Kabupaten/Kota yang hadir yakni Ketum Kadin Kota Banjarbaru Surya Dharma, Ketum Kadin Tanah Laut Ir H Syarkawi, Ketum Kadin Kabupaten Tanah Bumbu Hj Arbayah SH, WKU Organisasi Kadin Kotabaru Syahriansyah Mad, WKU Organisasi Kadin Banjar Andri Fitri SE. “Ya, kami mendapat dukungan Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Kalsel, tentu tidak melanggar Anggaran Dasar (AD) / Anggaran Rumah Tangga (ART),” harap Syahriansyah.

rilis

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment