‘Tak Becus’ Wawali Ancam Nonjobkan Kepala SKPD

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Tiga lebih Pimpinan SKPD di lingkungan Pemko Banjarmasin yang memenangkan lelang yang datang dari luar daerah hingga sekarang ini belum menunjukan kinerja yang memuaskan untuk kemajuan kota.

Hal tersebut dibuktikan berdasarkan laporan data yang dihimpun dari Bakeuda Kota Banjarmasin di acara rakor dan evaluasi realisasi penyerapan anggaran pelaksanaan kegiatan di Aula Kayuh Baimbai, Senin (13/8). Dalam rapat tersebut diketahui ada 11 SKPD yang mendapatkan rapor merah, sedangkan SKPD lainnya mendapatkan rapor kuning dan hijau.

Adapun SKPD yang mendapat rapor merah itu diantaranya Dinas Pemuda dan Olahraga Kota, Dinas Kesehatan, PUPR, Dinas Pendidikan. Kemudian Dinas Perkim, Kecamatan Banjarmasin Barat, Selatan, Tengah, Timur dan Utara.

Menanggapi itu, Wakil Wali Kota Banjarmasin, Hermansyah spontan melakukan ancaman kepada dinas terkait yang menerima rapot merah tersebut.

Herman mengancam akan memberikan sanksi paling berat yakni penonjoban pimpinan SKPD apabila dalam kurun waktu hingga Desember mendatang tidak bisa menunjukan keseriusan kerja.

“Sebenarnya waktu efektifnya hanya tiga bulan saja lagi, namun ini kita beri waktu hingga Desember. Bila tidak bisa sanksi nonjob akan kita berikan kepada pimpinannya,” ucapnya tegas.

Herman mengaku, pihaknya sudah berulang kali memberikan arahan dan nasehat kepada ASN, Namun sepertinya tak digubris.

Sebelumnya, penyerapan anggaran Pemko Banjarmasin di triwulan ketiga serapan anggaran belanja baru terserap 26 persen dari pagu Rp 1,9 triliun.

Serapan anggaran tersebut jauh dari deviasi atau target dimana standar per bulan ini harusnya sudah mencapai 40-50 persen.

Hamdani

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment