Tanggap Siaga Bencana, Sekdaprov minta Warga Waspada di Kawasan DAS

TANGGAP BANJIR- Sekdaprov Kalimantan Selatan (Kalsel) Roy Rizali Anwar saat   minta kesiapsiagaan kepada pihak kabupaten dan kota juga kepolisian terkait prakiraan banjir pada akhir November  nanti, Rabu (3/11/2021). (foto:sum/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Berdasarkan prediksi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bahwa, Kalsel pada akhir November mesti siaga bencana banjir hal itu mendapat tanggapan dari Sekdaprov Kalimantan Selatan (Kalsel) Roy Rizali Anwar,  Rabu (3/11/2021).

Menurutnya, dia sudah mengimbau agar masyarakat waspada, terutama mengamankan barang berharga untuk dapat dievakuasi secepatnya bila terjadi banjir.  Prediksi cuaca buruk itu, maka kepada pihak dians terkait juga diminta memantaunya, suapay cepat mengambil tindakan

“Kemudian terkait infrastrukturdi kawasan Hulu Sungai juga memang rawan, terutama Kawasan  Daerah Aliran Sungai (DAS) Martapura maupun dekat muara laut.  Meskipun Pemprov belum mendata daerah mana saja yang rawan banjir,”sebutnya usai meninjau Vaksinasi Serentak di Kecamatan Banjarmasin Barat.

Namun Roy berharap, kalau melihat kondisi selama ini prediksi itu tidak separah seperti tahun lalu. untuk itu kepada warga juga diminta supaya siaga bencana banjir dengan cara menata sungai dengan baik, agar tidak ada sampai atau yang menutupi arus aliran sungai tersebut, termasuk juga selokan atau got.

Dari BMKG tersebut disebutkan air pasang dari laut dan hujan dengan intensitas tinggi pada akhir November hingga awal Desember, namun terkait status bencana  kesiapsiagaan dari Kalsel sendiri masih menunggu dari  pemerintah kabupaten dan Kota se Kalsel.

“Jadi kita belum dapat menentukan status waspada banjir, karena masih menunggu laporan dari daerah kabupaten dan kota,”pungkas Sekdaprov Kalsel yang baru menjabat ini  kepada wartawan.

Penulis : Arsuma

Related posts

Dukung Asta Cita Presiden, Ditreskrimum Polda Kalsel Amankan 15 Tersangka TPPO

Jumat Curhat, Warga Apresiasi Bhabinkamtibmas Sungai Bilu Polresta Banjarmasin

Kebakaran di Pasar Kesatrian Ayani Hanguskan 10 Kios Kosong dan Rumah  

1 comment

BMKG : Waspada Bencana Lanjutan Longsor dan Banjir Bandang di Rabu, 23 November 2022, 19:18 - 19:18
[…] BACA JUGA: Tanggap Siaga Bencana, Sekdaprov minta Warga Waspada di Kawasan DAS […]
Add Comment