Tangkal Covid, RS AU Sjamsudin Noor Dukung Vaksinasi Nasional

Serbuan Vaksin di RS AU Sjamsudin Noor, Senin (18/10/2021).(Dispen TNI AU Sjamsudin Noor).

Banjarbaru, BARITO – TNI AU menegaskan selalu memberikan dukungan terhadap Program Vaksinasi Nasional.

Atas dasar itu, TNI AU terus menggelar Serbuan Vaksin dengan tujuan mempercepat capaian herd immunity masyarakat Indonesia

Seperti yang dilakukan Lanud Sjamsudin Noor melalui Serbuan Vaksin dengan menerjunkan para tenaga kesehatan (nakes) Rumah Sakit (RS) Sjamsudin Noor, bertempat di RS Lanud Sjamsudin Noor Banjarmasin, Senin (18/10/2021).

Percepatan vaksinasi massal melalui serbuan TNI yang dilaksanakan Rumah Sakit Lanud Sjamsudin Noor, disambut antusias oleh berbagai kalangan masyarakat.

“Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan upaya mendukung pemerintah dalam rangka percepatan penanganan penyebaran virus Covid 19,” ujar  Komandan Lanud (Danlanud) Sjamsudin Noor, Kolonel Pnb Yulmaizir Chaniago.

Danlanud mengatakan,  salah satu langkah percepatan penanganan penyebaran virus covid-19 yaitu dengan meningkatkan herd immunity atau kekebalan komunal.

Cara mencapai herd immunity atau kekebalan kelompok tersebut adalah melalui vaksinasi.

Vaksinasi, imbuhnya, sangat berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh seseorang dari wabah penyakit khususnya Covid-19.

” Kami selalu menghimbau, walaupun sudah menerima vaksinasi tetap melaksanakan protokol kesehatan,” ucap Komandan Lanud Sjamsudin Noor.

Diharapkan, seluruh masyarakat dapat terus mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang telah ditetapkan pemerintah, menggunakan masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mencuci tangan, membatasi mobilitas.

“Kita berharap wabah virus covid-19 akan segera berlalu dan hilang agar semua aktivitas dapat kembali normal,” cetusnya.

Penulis: Cynthia

Related posts

Gubernur Kalsel Haji Muhidin diwakili Pj Sekdaprov Kalsel M Syarifuddin. Membuka Acara

Kolaborasi untuk Transformasi Digital dan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri, BENQ dan Datascrip Gelar Roadshow TKDN 2025

kunjungan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia bersama Komisaris Utama Pertamina Mochamad Iriawan dan Direktur Utama Pertamina Simon Aloysius Mantiri, pada Rabu 19 Maret 2025.

Cek Kesiapan Idulfitri 2025, Pertamina Pastikan Keamanan Stok BBM & LPG di Banjarmasin

Pengurus FKPT Kalsel periode 2025-2027 foto bersama dengan mantan Ketua FKPT Kalsel, H Aliansyah Mahadi (Didit) usai buka puasa bersama, Jumaf (14/3/2025).

Waspadai Ancaman Paham Radikalisme di Medsos FKPT Perkuat Sinergitas