Kandangan, BARITOPOST.CO.ID – Kontingen Tapin sukses mendulang medali emas pertama. Keberhasilan itu diraih dari cabang senam pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI, Rabu (2/11/2022) di Gedung H Durahman Uning Ulang, Kecamatan Simpur, Kandangan, Hulu Sungai Selatan (HSS).
“Alhamdulillah, hari ini atlet kami mendapat satu medali emas dan satu perak di ajang Porprov XI HSS,” ungkap Ketua Persatuan Senam Indonesia (Persani) Tapin, Hj Henny Marlina kepada Barito Post, kemarin.
Medali emas pertama itu dipersembahkan Fitri Adelia, Raisya Rizqina, Queenniska Naira, dan Danesha Alifa Putri yang tampil di nomor Gymnastic Artistik putri beregu.
Tidak hanya itu, atlet senam Tapin juga menorehkan satu medali perak melalui penampilan Aryo Dwi Vernando yang turun di Gymnastic Artistik perorangan putra.
Peluang untuk menambah medali, lanjutnya, masih terbuka lebar. Ada 5 atlet artistik dan 5 atlet retmix yang belum bertanding. “Mereka baru tanding besok dan mudah-mudahan mampu menambah medali,” sebutnya.
Keberhasilan ini, sambunganya, berkat dukungan semua pihak. Baik pemerintah daerah dan KONI Tapin yang dipimpin H Juanda. “Saat penyerahan medali pun, langsung dihadiri Wakil Ketua KONI Tapin H Syamsu Akhrani yang memberikan motivasi kepada atlet agar terus berprestasi,” tuturnya.
Keberhasilan meraih medali emas, menurutnya, merupakan hasil kerja keras atlet, pelatih, dan pengurus dalam melakukan pembinaan selama ini. “Kami juga berpesan kepada atlet untuk terus latihan secara intensif karena perjalanan masing panjang. Masih ada even Kejurnas, Pra PON yang sedang menanti. Kita juga ini ada atlet asal Tapin yang bisa memperkuat Kontingen PON Kalsel 2024 di Aceh-Medan dengan harapan mengharumkan nama daerah,” ucapnya.
Penulis: Tolah